25 radar bogor

Bogor FC Kejar Indra Sjafri

PANTAU: Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri memantau Stadion Mini
CEK LAPANGAN: Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri memantau Stadion Mini

CIBINONG –Bogor FC tidak main-main mempersiapkan diri me­ngarungi Liga Indonesia musim depan. Mereka terus mem­perkuat timnya dengan men­em­patkan sejumlah pemain profesional, baik di Liga 1 dan 3.

Sebut saja, Markus Horison, mantan kiper timnas Indonesia, Eka Ramdani, dan Aang Suparman.

Kabarnya, klub yang satu manajemen Persikabo Bogor ini akan  menggandeng Indra Sjafri, sebagai pelatih. Mantan pelatih timnas Indonesia U-19 itu rumornya akan menukangi Bogor selama tiga tahun.

Bahkan, kemarin Indra bertemu langsung dengan CEO Bogor FC, Efendy Syahputra. Indra juga memantau beberapa lapangan sepak bola yang ada di Kabupaten Bogor, termasuk Stadion Mini Cibinong yang akan dijadikan home base Bogor FC.

Indra dan Efendy juga bertemu dengan Bupati Bogor Nurhayanti dan ketua MUI Kabupaten Bogor, terkait mess yang pernah diguna­kan pemain Persikabo Bogor. Saat dikonfirmasi, Indra masih tidak memberikan jawaban pasti terkait kabar tersebut.

“Untuk itu silakan tanya kepada pak Efendy (CEO Bogor FC),” kepada Radar Bogor, kemarin (12/12).

Begitu pun saat dikonfirmasi kepada Efendy. Ia tidak memberikan jawaban yang pasti. ”Kita lihat saja nanti. Pak Indra kan masih ada kontrak dengan PSSI hingga 31 Desember nanti,” kilahnya

Terkait pemain yang akan memperkuat Bogor FC, Efendy mengatakan masih melakukan perekrutan. ”Masih. Tunggu dan lihat saja nanti,” tandasnya.(dkw)