25 radar bogor

Tim Cyber Crime Awasi Medsos

CIBUBUR–Media sosial (medsos) menjadi sarana yang paling efektif menyebarkan informasi menjelang Pilkada Kota Bekasi 2018. Sayangnya, medsos sering kali dimanfaatkan orang tak bertanggung jawab untuk berkampanye hitam.

Kasat Intel Polres Metro Bekasi Kota AKBP Sugi­yanto mengatakan, pi­hak­nya sudah siap mene­kan terjadinya pelang­garan pada Pilkada Kota Bekasi 2018 melalui media sosial. ”Kami sudah siapkan tim agar hal-hal yang tidak diinginkan tak terjadi,” katanya.

Lembaganya akan melakukan pemantauan secara intensif dan me­nindak tegas pelaku pelanggaran pilkada, seperti penyebaran informasi hoax maupun kampanye hitam melalui media sosial jelang pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

”Kepolisian RI sudah ada Tim Cyber Crime yang memiliki alat khusus. Kalau ada pelanggaran di medsos (terpantau) pasti langsung ditindak,” katanya.

Sementara itu, anggota Panwaslu Kota Bekasi Tommy Siswanto mengatakan, terkait perkembangan informasi di medsos yang cukup rawan terjadinya pelanggaran seperti kampanye hitam, hal itu akan ditangani Sentra Gakkumdu. Selain itu, lembaganya juga akan mengarahkan beberapa anak muda yang konsen di medsos untuk membantu melakukan pemantauan.

”Sudah ada teman-teman yang konsen di medsos, kami arahkan untuk berpartisipasi. Jadi jika ada temuan pelanggaran harap dilaporkan,” kata Tommy.(oke/RB)