25 radar bogor

Bursa Transfer Januari, Real Madrid Siapkan Dana Besar

Kepa Arrizabalaga jadi salah satu incaran El Real di Januari
Kepa Arrizabalaga jadi salah satu incaran El Real di bursa transfer Januari

MADRID–Manajemen Real Madrid memastikan akan menggelotorkan dana besar untuk membeli sejumlah pemain incaran di jendela transfer musim dingin, Januari 2018 mendatang.

Setidaknya ada tiga pemain yang masuk dalam daftar belanja Madrid. Los Blancos sebenarnya tidak terlalu suka belanja pemain di musim dingin. Karena seperti yang terjadi sebelum-sebelumnya, pemain yang didatangkan pada tengah kompetisi itu selalu gagal bersinar di Santiago Bernabeu.

Sebut saja Emmanuel Adebayor, Antonio Cassano, dan Lucas Silva. Namun, untuk musim dingin kali ini, Madrid terpaksa harus belanja pemain lagi mengingat sejumlah penggawa El Real cedera.
Dikutip dari Marca, Direktur Umum Real Madrid, Angel Sanchez sudah melakukan pertemuan dengan presiden klub Florentino Perez untuk membahas rencana bursa transfer Januari.

Pertemuan yang berlangsung dua jam lebih itu memutuskan bahwa Los Blancos akan mengeluarkan sejumlah uang untuk memperkuat skuat mereka.

Selain masalah cedera, penampilan buruk anak asuh Zinedine Zidane di awal musim 2017/2018 menjadi dua alasan utama keputusan belanja pemain.

Manajemen Real Madrid menyadari betul, belanja pemain (di musim dingin) mungkin akan menghabiskan biaya lebih banyak dibanding di musim panas nanti. Namun, mereka tampaknya bersedia mengambil risiko itu.

Lalu, siapa saja yang akan ditawar Madrid di Januari mendatang? Masih dalam artikel tersebut, sejumlah nama sudah dibeberkan. Seperti untuk posisi kiper ada nama Kepa Arrizabalaga.

Bomber Inter Milan, Mauro Icardi juga masuk dalam daftar ini. Icardi yang saat ini menjadi top scorer sementara Serie A dengan 16 gol dari 15 laga menjadi pemain paling diincar Madrid.

Selain itu, striker RB Leipzig, Timo Werner juga masuk radar. Meski pemain asal Jerman itu tidak bisa didaftarkan untuk Liga Campions, kehadirannya bisa digunakan di ajang La Liga dan Copa del Rey.

Real Madrid juga dikabarkan ingin menambah skuat untuk posisi bek tengah sebagai pelapis Sergio Ramos dan Raphael Varane.(marca/fat/ps)