25 radar bogor

Ada “Kanker” Bergerak di Atas Piring

KETIDAKPAHAMAN masyarakat mengenai kesehatan sering dimanfaatkan para penyebar hoax. Terutama mengenai kanker, tumor, dan sejenisnya. Untuk lebih meyakinkan, hoax pun dikemas dalam bentuk video.Contohnya, video mengenai kanker yang bisa bergerak ketika didekatkan bawang dan emas. Video itu beredar di grup-grup WhatsApp.

Dalam video tersebut, tampak sebuah benda seperti jelly hitam diletakkan di atas piring. Lalu, satu siung bawang putih dipegang seseorang dan didekatkan di benda mirip jelly itu. Hasilnya, benda tersebut bergerak menjauhi tangan yang memegang bawang. Setelah itu, ganti cincin yang didekatkan ke benda berwarna hitam tersebut.

Hasilnya, benda seperti jelly itu bergerak mendekati cincin. Entah editan atau asli, dalam video tersebut terdapat latar suara seperti orang mengaji. Biasanya, video itu disebarkan bersama pesan tentang hasil operasi kanker. Bila didekatkan dengan bawang putih, potongan operasi kanker tersebut menjauh. Namun, bila didekatkan dengan emas, benda itu mendekat.

Breast Surgeon RS Onkologi Surabaya Bob J. Octovianus FICS memastikan informasi yang menyertai video itu hoax. ”Sel kanker tidak bisa bergerak seperti yang ada dalam video itu. Apalagi bergerak cepat seperti mempunyai kaki,” ujarnya. Menurut dia, tempat yang paling memungkinkan untuk tumbuhnya sel kanker adalah di dalam tubuh manusia. Bukan berpindah tempat.

Berdasar penelusuran Jawa Pos, benda yang disebut kanker itu mirip magnetic thinking putty. Bentuknya mirip slime yang biasa dibuat mainan anak-anak. Anda bisa membeli bendasemacam itu di situs jual beli hadiah unik, vat19.com. Harganya USD 14,99.(gun/lyn/eko/c6/fat)

FAKTA Sel kanker tidak bisa bergerak seperti di video yang sedang viral. Benda yang disebut hasil potongan operasi kanker itu lebih mirip magnetic thinking putty atau mainan magnetic slime.