25 radar bogor

Tukar Budaya dengan Negeri Ginseng

BENTUK LOVE: Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman menerima kunjungan sekolah dari Korsel, kemarin (8/11).

BOGOR–Perkembangan pendidikan di Korea Selatan (Korsel) memiliki banyak kelebihan. Mulai dari perkembangan teknologi dan informasi yang beberapanya sudah diadopsi ke dalam pendidikan di Indonesia. Nah, untuk mendalami pendidikan langsung di Negeri Ginseng tersebut, SMPN 1 Bogor melakukan pertukaran pelajar dengan salah satu sekolah tingkat SMP asal Kota Daejeon Korsel, kemarin.

Wakil Wali Kota Bogor, Usmar Hariman, menyambut langsung kedatangan rombongan pelajar asal Kota Daejeon Korea Selatan. Ia menyampaikan apa yang disepakati saat ini bisa memberikan kebaikan bagi para pelajar di masa mendatang.

“Dalam era globalisasi keniscayaan informasi sudah sulit dibatasi. Karenanya, berbagai hal seperti perbandingan dan perkembangan informasi sebuah negara jadi penting sebagai komparasi bagi Indonesia,” ujarnya.

Menurut Usmar, Korsel merupakan salah satu negara maju di Asia yang memiliki banyak kelebihan. Salah satu yang cukup menonjol adalah perkembangan teknologi dan informasi yang dihasilkan Korsel yang beberapa di antaranya diadopsi oleh Indonesia.

“Perkembangan teknologi dan informasi yang ada, tidak terlepas dari perkembangan pendidikan di Korsel. Sehingga hal ini perlu dijadikan barometer bagi pelajar Indonesia, khususnya Kota Bogor,” tambah Usmar yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Fahruddin.

Di tempat yang sama, Direktur The International Exchange Centre of Korea (IEC) Kim Yo Ja, yang juga perwakilan rombongan, mengaku senang dan bangga dapat berkunjung ke Kota Bogor, khususnya SMPN 1 Bogor. Dengan kegiatan ini, para siswa dari kedua kota bisa saling tukar budaya.

“Harapan kami, semoga ini menjadi waktu yang baik untuk saling memahami budaya dan sejarah kedua negara. Di samping itu, semoga ini menjadi satu momentum yang berharga bagi kedua kota maupun negara,” ungkap Kim.

Kota Daejeon, kata dia, pada 2016 telah melakukan kerja sama sister city dengan Kota Tangerang Selatan. Ini merupakan kerja sama kedua mereka dalam pertukaran pelajar di Indonesia. Pada kesempatan itu, baik pelajar SMPN 1 Bogor maupun pelajar dari Kota Daejeon Korea Selatan saling menun- jukkan kebudayaan masing- masing negara.

Pada kesempatan itu, pelajar SMPN 1 Bogor menampilkan budaya khas Sunda, sedangkan pelajar Korsel menampilkan kesenian Korsel dengan iringan alat musik gayageum dan geomungo, sejenis alat musik kacapi dalam budaya Sunda. Usai berkunjung ke SMPN 1 Bogor, rombongan para pelajar Kota Daejeon akan melanjutkan kunjungan ke Kantor ASEAN di Kota Jakarta.(ran/c)