25 radar bogor

Undang Pendongeng Internasional Mendongeng di Bogor

AUDIENSI: Komunitas Dongeng Kota Hujan melakukan audiensi dengan Sekda Kota Bogor Ade Sarip Hidayat, kemarin (6/11).

FOUNDER KDKH, Suci Yoskarina membeberkan, festival dongeng merupakan cara mereka menyebarkan virus mendongeng kepada masyarakat.

Khususnya, para pendidik yang termasuk orang tua, agar senang dengan dongeng dan bisa mendongeng kepada anak-anak mereka melalui kegiatan sehari-hari.

“Dongeng itu melatih imajinasi anak.Melalui dongeng orang tua bisa mengajarkan anak-anak pengetahuan apa pun. Misalnya, memasak. Mereka melibatkan anak dalam memasak sambil bercerita bahan-bahannya saja itu sudah termasuk dongeng,” ungkap Kak Bonchie, sapaan akrabnya.

Adapun tema yang akan memeriahkan festival yang diselenggarakan di Gedung Kemuning Gading tersebut adalah Piknik Ajaib. Nanti, para pendongeng akan melatih imajinasi anak-anak dengan cerita Piknik Ajaib bersama peri, naga, raksasa atau apa pun yang tidak benar-benarada di dunia nyata.

Kedua pendongeng dari luar negeri pun akan mengangkat tema yang sama dengan bahasa mereka masing-masing. “Nanti  mendongengnya menggunakan bahasa Inggris, tapi ada penerjemahnya yang juga merupakan penggiat dongeng,” ucapnya.

Festival dongeng ini juga akan diisi dengan seni tradisional lainnya, seperti rampak dalang dan seni-seni lain dari beberapa sanggar di Kota Bogor. Hal ini juga lantaran mereka bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor.(ran/c)