25 radar bogor

Chelsea Bikin Malu Inggris!

KALAH LAGI: Pemain AS Roma, Aleksandar Kolarov, berusaha melepaskan diri dari kawalan Cesc Fabregas. REUTERS
KALAH LAGI: Pemain AS Roma, Aleksandar Kolarov, berusaha melepaskan diri dari kawalan Cesc Fabregas.
(Reuters)

ROMA–Chelsea bernasib nahas dalam kunjungannya ke ibu kota Italia, tepatnya di Stadio Olimpico, markas AS Roma. Gol superkilat Stephan El Shaarawy menjadi awal penderitaan jawara Premier League itu karena harus pulang dengan menelan kekalahan 0-3, Rabu (1/11) dini hari WIB.

Gol El Shaarawy itu sudah hadir saat laga baru berjalan 38 detik. Padahal, Chelsea lebih dahulu menekan melalui Pedro Rodriguez. Namun, bola sepakan winger asal Spanyol itu masih bisa diamankan kiper Roma, Alisson Becker.

Beda hal dengan Roma. Sengatan pertama tuan rumah justru langsung membuahkan gol. Berawal dari umpan silang Aleksandar Kolarov, bola dilanjutkan Edin Dzeko dengan kepala ke arah El Shaarawy. Tanpa membuang kesempatan, penyerang sayap Italia itu langsung menceploskan bola ke gawang Chelsea kawalan Thibaut Courtois.
Gol tercepat yang pernah diciptakan Roma sepanjang keikutsertaan di Liga Champions itu membuat Chelsea tersengat. Namun, serangan anak asuh Antonio Conte acapkali mentah di barisan belakang I Giallorossi.

Pada menit ke-36, justru Roma yang bisa menambah keunggulan melalui brace El Shaarawy. Kali ini El Shaarawy menyambar bola umpan Radja Nainggolan dengan sontekan kaki kanan yang mampu mengecoh Courtois. Roma unggul 2-0 sampai turun minum.

Pada babak kedua, Conte coba menambah daya gedor dengan memasukkan Willian guna menggeser posisi Gary Cahill. Alih-alih mampu memperkecil ketinggalan, Chelsea justru semakin menderita. Pada menit ke-63, Roma mencetak gol ketiga melalui bola sepakan Diego Perotti dari luar kotak penalti.

Unggul 3-0 membuat Roma sedikit mengendurkan tekanan. Chelsea coba memanfaatkan dengan mendominasi permainan dan terus menekan. Namun, tetap saja tim tamu tak mampu menembus barikade pertahanan Roma.

Bahkan, Roma justru memiliki dua peluang emas untuk menambah gol andai saja Courtois tidak tampil gemilang menepis tembakan Nainggolan dan sundulan Konstantinos Manolas. Pada akhirnya, Roma leluasa mengamankan keunggulan 3-0 sampai laga tuntas.

Berkat donasi tiga angka dari kemenangan ini, Roma berhak memuncaki klasemen Grup C dengan koleksi 8 poin. Chelsea yang mengoleksi 7 poin masih bertahan di posisi kedua. Chelsea menjadi tim pertama yang membuat malu Inggris di Liga Champions musim ini. Dari empat tim Premier League yakni Manchester United, Tottenham Hotspur, Chelsea dan Liverpool, baru The Blues yang kalah.(jpg/dkw)