25 radar bogor

330 Siswa SMA Kosgoro Ikuti Kemah

SALAM PRAMUKA: Salah satu pembina memberi motivasi pada siswa yang sedang mengikuti perkemahan di Panorama Pangrango Camp, Cisarua.
SALAM PRAMUKA: Salah satu pembina memberi motivasi pada siswa yang sedang mengikuti perkemahan di Panorama Pangrango Camp, Cisarua.

BOGOR-Pendidikan Kepramukaan SMA Kosgoro mengadakan kegiatan kemah di Panorama Pangrango Camp, Cisarua, akhir pekan lalu. Perkemahan Pramuka Gugus Depan Sri Baduga-Dewi Pohaci pangkalan SMA Kosgoro ini, diikuti 330 siswa kelas X dan didampingi oleh pembina, Murwati dan Ferdy Andika, pelatih dan dewan guru.

Pembina Pramuka SMA Kosgoro, Murwati menjelaskan, tujuan kemah Jumat–Sabtu ini adalah sebagai media kegiatan di luar kelas untuk memupuk sikap disiplin, solidaritas, sportivitas yang dikemas dalam kegiatan menarik dan menyenangkan.

Kegiatan ini meliputi PBB, mendirikan tenda, api unggun, hiking, pentas seni, renungan malam, olahraga, outbound, kegiatan ibadah dan operasi semut. “Kegiatan yang paling menarik dan seru bagi siswa adalah saat anak main game,” jelasnya kepada Radar Bogor.

Lokasi yang baru diguyur hujan, tanah becek, berlumpur dan licin menjadikan permainan lebih seru. Permainan itu di anta­ranya merosot di tebing, berjalan di atas tali, perang air, mera­yap di lumpur, dan memin­dahkan air dalam pralon bocor.

Seperti disampaikan Fatia Azzahra, seksi acara, setiap kegiatan ada tujuannya. Misalnya, memindahkan air dengan pipa bocor, tujuannya untuk menjalin kerja sama, strategi menyelesaikan masalah dan kepemimpinan.

Kegiatan ini benar-benar dinikmati para siswa. Seperti dungkapkan Trijaya Insan Bari dari kelas X IPS 2 dan Raihan Pratama dari Kelas X IPA 5. “Kami sangat senang dengan kegiatan ini, banyak pengalaman yang menarik dan menantang, jadi ingin masuk organisasi Pramuka nantinya,” tutur mereka.

Sementara itu, Kepala SMA Kosgoro sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka (Mabigus), Tri Atmojo menjelas­kan, pendidikan kepramukaan dalam Kurikulum 2013 di SMA Kosgoro menggu­nakan model blok, yang dilaksankan setiap awal tahun pelajaran. Kegiatan­nya di lingkungan sekolah (intra­mural) dan di luar sekolah (ekstramural). “Sebagai upaya memperkuat proses pemben­tukan karakter bangsa yang berbudi pekerti luhur sesuai dengan nilai dan moral Pancasila,” ujarnya.

Melihat kegiatan Pramuka yang kurang diminati generasi muda saat ini, lanjutnya, maka kegiatan Pramuka harus menarik dan menantang dengan melibatkan langsung peserta didik dalam menyusun program dan pelaksanaannya. Membekali mereka hidup ulet, percaya diri, bertanggung jawab, mandiri dan memiliki keterampilan kepemimpinan serta keteram­pilan bermasyarakat.

“Saya ingin kegiatan Pramuka di SMA Kosgoro menjadi menarik, menantang, dan me­nyenangkan dalam memper­siapkan generasi muda yang berkarakter sesuai dengan Dasa Dharma Pramuka,” tutup Tri.(ran/c)