25 radar bogor

Tentara Nyambi Jadi Guru


PEDULI: Serda Chusna Fhauzi saat memberikan materi kebangsaan kepada siswa SDN Sukasari 5.

RUMPIN–TNI bersama rakyat bukan sekadar ungkapan semata. Hal itu dibuktikan anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0621 Kabupaten Bogor, melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 2112/Rumpin, Serda Chusna Fhauzi.

Ia membantu mengajar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sukasari 5, Kampung Ciaul, Desa Sukasari, Kecamatan Rumpin, Kamis (19/10).

Chusna mengaku ikut berpartisipasi sebagai tenaga pendidik, karena tugas serta program pokok Babinsa. Bukan hanya menjaga wilayah teritorial saja, tapi juga berfungsi memberikan wawasan kebangsaan kepada masyarakat. Sebab, saat ini sejarah kebangsaan sudah mulai dilupakan generasi muda.

”Babinsa mengajar di sekolah atas perintah pimpinan, sekaligus sebagai komandan Koramil 2112 Rumpin. Menjalankan apa yang sudah ada kegiatan satuan kewilayahan, membantu masyarakat serta sebagai sumpah prajurit dan sapta marga,” bebernya kepada Radar Bogor.

Ia mengatakan, kondisi pelajar di Kecamatan Rumpin, tidak jauh berbeda dengan di perkotaan. Mulai dari karakter, gedung-gedung sekolah, hingga sarana dan prasarana.

Sementara itu, Danramil Rumpin Kapten Inf M Hasan Bisri mengaku bangga atas upaya anak buahnya tersebut. ”Serda Chusna telah dinobatkan sebagai Babinsa terbaik. Tapi saya berharap apa yang dilakukan itu dapat menjadi motivasi tersendiri,” ucapnya. (all/c)