25 radar bogor

Edgar Siap Lawan Bima

CIBINONG-Petahana kepala daerah Kota Bogor, Bima Arya patut memperhitungkan bakal calon wali Kota Bogor yang memilih menggunakan jalur perseorangan, Edgar Suratman. Pria yang masih menjabat sebagai asisten Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Bogor itu sudah mantap bertarung di Pilwalkot Bogor.

Jika ia lolos dalam verifikasi faktual yang dilakukan KPU Kota Bogor, terkait dengan jumlah dukungannya, bukan tidak mungkin Bima Arya akan bertarung ketat melawan Edgar. Kabar beredar, sukarelawan mantan kadisdik Kota Bogor tersebut bahkan terus menggalang dukungan suara.

“Untuk persiapan, saya jawab dengan istikamah, intinya berangkat dari masyarakat untuk memimpin Kota Bogor. Insya Allah saya niatkan,” ujar Edgar kepada Radar Bogor, kemarin (9/10).

Menurutnya, persiapan terus dilakukan terutama terkait dengan dukungan bagi calon perseorangan. Terlebih, kata dia, sesuai tahapan tepat 25 November bagi bakal calon perseorangan harus sudah menyerahkan dukungan ke KPU Kota Bogor.

“Itu pasti dilakukan, insya Allah dukungan lebih dari yang ditetapkan. Itu kan masih validasi dan verifikasi, supaya menjamin dan aman untuk mengejar jumlah dukungan yang ditetapkan,” tuturnya.

Sedangkan, dalam waktu dekat ini Edgar bakal mengumumkan bakal calon yang akan mendampinginya di Pilwalkot Bogor. “Wakilnya bulan ini ada yang muncul, doakan saja,” ucapnya.

Edgar menegaskan, dengan jalur perseorangan maka sudah tidak memiliki niatan untuk mengurungkan diri dan tetap bertarung sekalipun berhadapan dengan Wali Kota Bogor, Bima Arya.(ded/c)