25 radar bogor

Warga Pabuaran Nobar Film G30S PKI

NOBAR: Danramil Cibinong dan tokoh masyarakat foto bersama sebelum acara nobar film G30S PKI di Kelurahan Pabuaran Mekar.
NOBAR: Danramil Cibinong dan tokoh masyarakat foto bersama sebelum acara nobar film G30S PKI di Kelurahan Pabuaran Mekar.

CIBINONG-Sejak diinstruk­sikan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, pemutaran film G30S PKI terus diseleng­garakan masyarakat secara luas. Salah satunya di RT 02/03 Kelurahan Pabua­ran Mekar, Kecamatan Cibinong, Kamis (28/9) malam.

Ketua RT 02/03 Azhar Fauzi me­ngatakan, nonton bareng (no­bar) yang diselenggarakan semata hanya ingin mengenal­kan generasi muda yang belum mengetahui tentang film G30S PKI.

Menurutnya, sebagai generasi muda sudah sewajarnya tahu sejarah bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan. Terutama dari paham-paham menyesatkan. “Disiarkannya film itu murni dari niatan pengurus RT 02/03, tak ada intervensi pihak mana pun,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin (29/9).

Sementara itu, Danramil 2102 Cibinong Kapten Inf Acep Ko­ma­rudin yang hadir dalam ke­sem­patan itu mengatakan, pemu­taran film merupakan per­mintaan masyarakat. Koramil ha­nya menfasilitasi pemuta­rannya saja.

“Kami sudah filter adegan-adegan kekerasan karena khawatir ditiru anak-anak yang me­non­ton. Tetapi, mas­yarakat banyak meminta film yang utuh,” ujarnya kepada Radar Bogor.

Dia juga mengimbau masyarakat, khususnya generasi muda agar mengetahui bahaya laten komunis. Sebab, suatu ideologi sulit dihilangkan meskipun seseorang itu telah memeluk agama.

“Kita ingin yang terbaik, kalau bisa kita lebih menatap pem­bangunan bangsa ke depan,” pungkasnya.(rp2/c)