25 radar bogor

Kerja Sama Radar Bogor dan BP3 Wilayah 1

nelvi/radar bogor BEKAL KEHUMASAN: Para peserta pelatihan juranlistik dan kehumasan foto bersama Pimred Radar Bogor Nihrawati AS (tengah). Mereka adalah para wakil kepala sekolah bidang hubungan dunia usaha industri dan humas di BP3 wilayah I Jawa Barat terdiri dari Kota Bogor, Kabupaten Bogor, dan Kota Depok.

BEKAL KEHUMASAN: Para peserta pelatihan juranlistik dan kehumasan foto bersama Pimred Radar Bogor Nihrawati AS (tengah). Mereka adalah para wakil kepala sekolah bidang hubungan dunia usaha industri dan humas di BP3 wilayah I Jawa Barat terdiri dari Kota Bogor, Kabupaten Bogor, dan Kota Depok.

BOGOR–Radar Bogor bekerja sama dengan Balai Pelayanan dan Pengawasan Pendidikan (BP3) wilayah 1 Provinsi Jawa Barat menggelar pelatihan jurnalistik dan kehumasan di aula SMKN 3 Bogor, Rabu (27/9).

Kegiatan dihadiri para wakil kepala sekolah bidang hubungan dunia usaha industri dan humas (hubinmas) di BP3 wilayah 1 terdiri dari Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Depok.

Kepala BP3 wilayah 1 Provinsi Jawa Barat Herry Pansila mengatakan, humas di sekolah harus banyak membaca, sehingga mengetahui banyak hal apalagi yang berkaitan dengan organisasinya. Namun, peran humas dalam arus informasi pendidikan tidak hanya dimiliki wakil kepala sekolah bidang humas, tetapi juga semua guru di sekolah.

“Peran humas harusnya dipegang semua guru, sehingga tidak ada lagi kekurangan atau bahkan kesalahan informasi yang didapat wali murid,“ ujar Herry kepada Radar Bogor.

Herry juga menekankan pentingnya literasi. Menurut dia, kalau humas memilki kompetensi literasi yang bagus, bisa ditularkan kepada guru yang lain dan siswa. Tanpa kecerdasan literasi, baik guru maupun humas, mungkin tidak akan bisa menjelaskan kepada masyarakat. “Humas ini semacam juru bicara yang bisa menjelaskan dan mengklarifikasi informasi apa pun yang dibutuhkan oleh masyarakat,” terangnya.

Humas BP3 wilayah I Provinsi Jawa Barat Nani Maryani dalam pemaparan-nya mengatakan, wakil kepala sekolah yang memiliki peran humas di sekolah harus mempunyai hubungan baik dengan siapa pun termasuk wartawan. “Humas merupakan bagian terpenting di sekolah. Sebagai humas, kita harus mampu menyampaikan, memubli-kasikan, serta mengklarifikasi informasi,” kata wanita yang juga wakil kepala sekolah bidang hubinmas di SMK Negeri 1 Bogor tersebut.

Kepala Seksi Pelayanan BP3 wilayah 1 Bogor, Galib Haekel mengatakan, digelarnya kegiatan ini, wakasek bidang hubinmas menjadi paham terhadap perannya. Dia berharap hubinmas bisa menjalin hubungan baik dengan masyarakat, murid, guru, sekolah lain, Dinas Pendidikan maupun media. ”Sehingga tidak ada kesenjangan informasi,” terangnya lagi.

Sementara itu, Pemimpin Redaksi Radar Bogor Nihrawati AS menyampai-kan materi terkait jurnalistik mulai dari penulisan berita, cara memubli-kasikannya hingga peran wartawan. Ia juga mengajak para guru aktif menulis dan mengirimkan kegiatan sekolah melalui rilis ke media. “Saya yakin kalau dalam hal menulis, Bapak dan Ibu guru pasti sudah terstruktur, 5W dan 1H, yang penting peristiwa itu menarik,” ujarnya.(cr1/c)