25 radar bogor

Truk KW Ancam Pengguna Jalan

PENYEBAB KERUSAKAN: Truk bertonase berat melalui jalan di Kecamatan Rumpin untuk mengangkut bahan material tambang.
PENYEBAB KERUSAKAN: Truk bertonase berat melalui jalan di Kecamatan
Rumpin untuk mengangkut bahan material tambang.

RUMPIN–Selain muatan berlebih dan bodong, truk pengangkut tambang di Kecamatan Rumpin kerap mengancam pe­ngendara lain. Sudah banyak peng­guna jalan menjadi korban kecelakaan akibat truk mengalami rem blong.

Pemicunya adalah kecurangan pemilik truk yang memilih suku cadang abal-abal untuk kendaraan yang mereka sewakan kepada pengusaha tambang. ”Ini dilakukan untuk menekan biaya perawatan,” kata sopir truk Usman Irawan (45) kepada Radar Bogor.

Hal itu dibenarkan Kabid Keselamatan Dishub Kabupaten Bogor Muslim Akbar. Menurutnya, hal itu sudah lumrah terjadi pada truk tambang.

”Memang banyak yang begitu,” katanya. Namun, itu bukan urusan Dishub. Terpenting, kendaraan lulus uji kir serta memiliki dokumen resmi. ”Mau pakai yang KW itu tidak masalah. Saat uji kir, semua lulus tidak masalah,” tukasnya.(all/b)

PENYEBAB KERUSAKAN: Truk bertonase berat melalui jalan di Kecamatan Rumpin untuk mengangkut bahan material tambang.