25 radar bogor

Siswa tak Takut Divaksin

CIBUBUR–Pemberian vaksin campak dan rubella, sudah dilakukan dengan menyasar beberapa sekolah di wilayah Kota Bekasi sejak 1 Agustus 2017. Pelaksanaannya pun mendapat sambutan antusias dari siswa.

Sebab, campak dan rubella merupakan penyakit infeksi menular yang berisiko tinggi. Kedua penyakit ini ditularkan kepada seseorang yang belum pernah mengalami penyakit tersebut. Selain itu, juga dapat menyerang seseorang yang belum pernah mendapatkan vaksin campak dan rubella sebelumnya.

Ini merupakan bulan pertama dilaksana­kannya program Imunisasi MR oleh peme­rintah secara gratis di seluruh posyandu, puskesmas, RS pemerintah dan sekolah dasar (SD). Seperti di SDN Kota Baru 2, yang pelaksanaannya disambut meriah para siswa.

“Di SD Negeri Kota Baru 2 ini terlihat siswanya antusias mendapatkan imunisasi. Tidak ada ketakutan atau tangisan yang biasanya anak seumuran mereka selalu rewel,” ujar petugas kesehatan Puskesmas Kota Baru, dr. Carla.(dyt)