25 radar bogor

GM FKPPI Semakin Solid, Kuat, dan Militan

SILATURAHMI: Sedikitnya 500 anggota FPPI dan 32 ketua dan pengurus rayon serta pengurus daerah dan pengurus cabang se-Jabar berkumpul selama dua hari di Wisma Dian Wisata Tamansari, Kecamatan Tamansari.
SILATURAHMI: Sedikitnya 500 anggota FPPI dan 32 ketua dan pengurus rayon serta pengurus daerah dan pengurus cabang se-Jabar berkumpul selama dua hari di Wisma Dian Wisata Tamansari, Kecamatan Tamansari.

BOGOR–Generasi Muda Forum Komunikasi Putra-putri Purna­wirawan TNI/Polri (GM FKPPI) Daerah X Jawa Barat semakin solid. Itu setelah organisasi anak-anak prajurit ini mengadakan silaturahmi Pengurus Daerah dan 21 Pengurus Cabang GM FKPPI se-Jawa Barat di Pengurus Cabang (PC) 10.04 Ka­bupaten Bogor. Acara ber­lang­sung dua hari di Wisma Dian Wisata Tamansari, Keca­matan Taman­sari, yang ber­akhir kemarin (6/8).

Ketua PD X GM FKPPI Jawa Barat, Ari Garyanida menga­takan, kegiatan silaturahmi an­tara pengurus daerah dan cabang ini menjadi hal yang pa­ling penting.
“Kalau bisa di­bilang silaturahmi ini menjadi ajang mem­pererat tali kekeluargaan antara pengurus daerah dengan cabang yang di kota dan kabu­paten,” kata Ari.

Menurut dia, kegiatan ini juga sebagai bukti bahwa slogan solid, kuat, dan militan yang selama ini melekat di GM FKPPI bukan sekadar jargon belaka.

“Saya sangat bangga dengan semakin solid, kuat, dan militannya seluruh kader GM FKPPI di Jawa Barat. Dan tiga kata tersebut bukan hanya slogan saja, tapi sudah menjadi jati diri kami,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua GM FKPPI 10-04 cabang Kabupaten Bogor, Marcellinus Nur Sombaliga menegaskan, gagasan silaturahmi antara pengurus daerah dan cabang ini adalah hasil obrolan dirinya bersama beberapa ketua PC yang ada di bumi Pasundan. “Dari obrolan-obrolan ala warung kopi dengan beberapa ketua PC itulah, muncul gagasan untuk menggelar silaturahmi. Terbukti, ternyata responsnya cukup positif dengan hadirnya kurang lebih 20 ketua pengurus cabang yang hadir dalam acara ini,” beber Marsel.

Namun begitu, Marsel berpesan kepada seluruh kader GM FKPPI untuk tetap menjaga solidnya kesatuan organisasi anak-anak prajurit tersebut. “Kuatnya GM FKPPI itu harus berasal dari unsur terbawahnya, yakni di tingkat rayon. Kalau di rayonnya ‘memble’, sudah pasti bakal berimbas pada keroposnya di tingkat atas,” pesannya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabu­paten Bogor, Ade Ruhandi meng­apresiasi acara silaturahmi ini. “Walaupun acaranya sangat sederhana, tapi kekompakan harus diutamakan. Dan itu terlihat dari kompaknya selu­ruh anggota GM FKPPI di Jawa Barat, khususnya Kabu­paten Bogor. Saya pun men­doa­kan, semoga GM FKPPI bisa lebih bersinergi lagi,” pungkasnya. (**/unt)