25 radar bogor

Hari Ini Pawai Bendera Raksasa

MERIAH: Wali Kota Bogor Bima Arya menyaksikan pameran Bogor Art Adventure
MERIAH: Wali Kota Bogor Bima Arya menyaksikan pameran Bogor Art Adventure

BOGOR–Rangkaian Festival Merah Putih (FMP) memasuki agenda pawai bendera merah putih di jalur SSA, Kota Bogor, hari ini (6/8). Bendera berukuran 5 x 100 meter itu bakal diarak mulai pukul 06.00 WIB.

Ketua panitia FMP 2, Awaluddin Sarmidi mengatakan, pawai tersebut menggaet berbagai pihak seperti komunitas, TNI, dan Polri. “Di antaranya ada tim dari Brimob, Yonif 315/Garuda, Barongsai, Pajero Indonesia Club (PIC), Komunitas Cinta Berkain (KCB), marawis dan masih banyak komunitas lain,” kata pria yang karib disapa Awal tersebut kepada Radar Bogor, kemarin (5/8).

Ia menjelaskan, acara yang digagas komunitas Bogor+Sahabats (Bobats) itu diawali dari Balaikota Bogor menunju Jalan Sudirman, Air Mancur, dan berputar arah kembali lagi ke Jalan Sudirman. Dilanjutkan Jalan Jalan Harupat, Jalan Raya Pajajaran masuk Jalan Otista dan kembali ke Balaikota.

Masih dalam rangkaian Festival Merah Putih, siang harinya, mulai pukul 13.30 WIB juga dilanjutkan acara Cupping Coffe di Cibinong City Mall (CCM), Kabupaten Bogor. Acara yang dimulai sejak Sabtu (5/8) itu menguji rasa dan lebih mengenal kopi hasil nusantara.

Tujuannya untuk mengenalkan kopi nusantara khususnya asli Bogor. Kopi pun diuji, ada empat jenis kopi nusantara yakni Robusta Lendong, Arabika Sukamakmur, Gayo Aceh dan Kintamani Bali. Sebab kopi nusantara khususnya kopi Bogor dapat bersaing dengan kopi lainnya serta memiliki kekhasan yang tajam.

“Setelah kenal, mau ajak masyarakat mencintai dan menyukai kopi asli Bogor,” kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten, Siti Nuriyanti kepada Radar Bogor, kemarin.
Kegiatan Cupping Coffe, menurut Nuriyanti, sebagai pembuktian kalau kopi asal Bogor sudah dapat dikelompokkan dengan kopi nusantara lain yang sudah lebih dahulu dikenal masyarakat. Nantinya kopi Bogor akan menjadi tuan rumah di daerah sendiri.

Salah satu penguji yang juga pemilik kafe, Muhammad Eka Pramudika mengatakan, dengan adanya Cupping Coffe, masyarakat luas, khususnya pencinta kopi, dapat mengenal dan memahami serta membedakan kekhasan kopi asli nusantara. Sebab, masing-masing kopi memiliki kekhasan yang berbeda, dapat dirasakan sebelum ataupun sesudah diseduh.

“Bisa langsung merasakan, membedakan yang ada di kopi. Khusus hari ini (Sabtu, red) bawa kopi Gayo Aceh, Kintamani Bali, Robusta Lendong dan Arabika Sukamakmur asli Kabupaten Bogor,” ujar Eka kepada Radar Bogor.

Perwakilan panitia Festival Merah Putih (FMP) 2, Mahendra Kusuma menambahkan, Cupping Coffe merupakan kegiatan untuk menguji atau melihat kreteria kopi itu sendiri, baik dari aroma sebelum diseduh atau sudah diseduh, body atau kekentalan dan tekstur dalam rongga mulut.

“Kegiatan yang sama juga dilakukan selama Agustus tiap akhir pekan, yakni Sabtu dan Minggu. Ada dua lokasi di Cibinong City Mall (CCM) dan Mall Botani Square. Pengunjung mal juga dapat langsung merasakan kopi,” jelasnya.

Di tempat terpisah, sebanyak 145 lukisan berbagai genre dipamerkan di Pameran Seni yang bertemakan Bogor Art Adventure di Plaza Jembatan Merah, Kota Bogor dibuka kemarin (5/8). Pameran yang berakhir 30 Agustus mendatang itu digagas Forum Kesenian Seniman Bogor (FKSB).

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto bahkan mengapresiasi tingginya dedikasi seniman-seniman dalam menghidupkan kesenian dan kebudayaan di Kota Bogor. Bima berharap Bogor Art Adventure bisa menumbuhkan semangat kecintaan pada budaya tanah air, juga bisa menyemarakkan Festival Merah Putih di Kota Bogor.(mer/c)