25 radar bogor

Benahi Birokrasi ASN se-ASEAN

BOGOR–Badan Kepegawaian Negara (BKN) menunjuk Kota Bogor sebagai tempat penyelenggaraan Workshop on Talent Management for Senior Executive Services. Kegiatan yang diikuti oleh 10 negara yang tergabung dalam ASEAN itu, salah satunya membahas masalah birokrasi di tubuh aparatur sipil negara (ASN).

Kepala Biro Perencanaan BKN, Agus Sutiadi menjelaskan, ada beberapa tujuan diselenggara­kan­nya kegiatan tersebut. Mulai dari sharing pengetahuan, hingga praktik dalam implemen­tasi talent management di Indonesia dan negara anggota ASEAN.

Tak hanya itu, kegiatan tersebut juga merumuskan konsep manajemen talenta yang aplikatif dan dapat menjadi rujukan bagi setiap negara anggota ASEAN dalam upaya menyiapkan suksesi kepemim­pi­nan di masing-masing negara. “Jadi, memperkokoh birokrasi di ASEAN, terutama untuk jabatan strategis pada level jabatan pimpinan tinggi,” jelasnya dalam konferensi pers di Balaikota, kemarin (3/8).

Beberapa negara yang terlibat dalam kegiatan yang berlang­sung sejak tanggal 1–4 Agustus ini, antara lain, Indonesia selaku tuan rumah, Brunei Darussalam, Kamboja, Lao PDR, Malaysia, Myanmar, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Singapura.

“Yang menjadi narasumber dari Korea Selatan, Singapura, dan PT Telkom. Sosialisasi hasil workshop juga dihadiri oleh pejabat tinggi dan menengah dari kementerian/lembaga pusat dan pemerintah daerah,” jelasnya.

Sedikitnya, ada dua poin yang ditargetkan dalam pertemuan tersebut. Di antaranya, menyusun rumusan konsep talent management untuk jabatan strategis yang dapat dijadikan rujukan bagi negara anggota ASEAN, serta penguatan kepemimpinan birokrasi di lingkungan negara ASEAN.

Di tempat yang sama, Wali Kota Bogor Bima Arya memapar­kan beberapa persoalan yang kerap hinggap dalam ASN. Dirinya memapar­kan studi kasus dari masing-masing negara yang turut serta, mulai dari persamaan hingga perbe­daan. Beberapa hal lainnya, yaitu mengenai kajian serta masukan terhadap kegiatan tersebut. Mulai dari remunerasi, profesionalitas dan efektivitas ASN.

Selain itu, Bima juga memanfaatkan event bertemunya berbagai negara ini sebagai ajang promosi Kota Bogor. “Kami ajak mereka ke titik-titik yang menarik untuk dikunjungi, seperti Kebun Raya Bogor, Balai Kirti, dan Kelurahan Katulampa yang terbaik di Jawa Barat,” kata Bima.

Sementara itu, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Irwan Hermanto menerangkan , kegiatan tersebut memang sesuatu yang sudah diagendakan. Mengenai pelaksanaan talent management bagi senior executive yang tahun ini dilaksanakan di Bogor, dirinya menghaturkan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor. “Acara ini berlangsung dengan sukses dan lancar,” tandasnya.(rp1/c)