25 radar bogor

Enam Nama Diserahkan ke DPD

BOGOR–Tim penjaringan DPC Demokrat Kota Bogor telah menyelesaikan pekerjaannya. Saat ini, tim yang melakukan penjaringan telah menyerahkan seluruh berkas bakal calon wali kota dan wakil wali Kota Bogor ke DPD Demokrat Jawa Barat.

Ketua Tim Desk Pilkada Kota Bogor DPC Demokrat, Mufti Faoqi menjelaskan, sampai batas akhir penutupan ada enam berkas bakal calon resmi mendaftar di penjaringan untuk proses tahap selanjutnya.

Dari hasil pemeriksaan kelengkapan berkas, dua orang di antaranya merupakan pasangan petahana, Bima Arya-Usmar Hariman. “Tinggal selanjutnya, DPD Demokrat yang akan memproses,” ujar Mufti.

Mufti menyebutkan, enam orang yang mendaftar itu yakni Wali Kota Bogor Bima Arya, Usmar Hariman, Dodi Setiawan, Ferro Sopacua, Agus Sulaksana, dan Susatio. Setelah dilakukan tahapan penjaringan di tingkat DPC Demokrat Kota Bogor, ia menambahkan, tahapan selanjutnya melakukan survei kepada para bakal calon wali kota dan wakil wali Kota Bogor.

“Kami sedang mempersiapkan survei, kemungkinan sekitar akhir bulan ini. Selanjutnya tahapan tes maupun psikotes akan dilakukan oleh DPD Jawa Barat,” terangnya.

Dari hasil proses yang dilakukan di DPD, apa pun hasilnya nanti, semua keputusan siapa yang ditunjuk, akan ditentukan DPP Demokrat. “Semuanya harus fatsun terhadap hasil keputusan DPP nanti,” jelasnya.(ded/c)