25 radar bogor

Aa Gym Serukan Persaudaraan

Andika/Radar Cibubur/c
TAUSIYAH: KH Abdullah Gym­nastiar (Aa Gym) saat tausiyah di Masjid Raya Darussalam, Kota Wisata Cibubur, kemarin.

CIBUBUR–KH Abdullah Gym­nastiar atau yang familiar disapa Aa Gym, mendatangi Masjid Raya Darussalam Kota Wisata Cibubur, kemarin (25/7). Aa Gym, yang mengena­kan jas merah dengan balutan serban khasnya, mengisi tausiyah dengan tema Orang Beriman itu Bersaudara.

Dalam kesempatan tersebut, Aa Gym menyerukan bagaimana penting­nya menjadi orang beriman. Dengan gaya khasnya, pria yang juga pelantun Jagalah Hati ini ber­cerita tentang umat pada zaman Rasulullah yang menjaga tali persaudaraan dengan begitu kuat.

“Secara fitrah kita terlahir dengan perbedaan. Jadi jangan alergi ketika melihat perbedaan, itu sudah sunnatullah. Allah mencip­takan suku–suku dari berbagai bangsa. Kita diciptakan dari berbagai agama,” ujarnya dihada­pan para jamaah.

Lanjut Aa Gym, ada tiga semangat perbedaan yang harus selalu diingat saat menghadapi perbe­daan. Yang pertama sema­ngat bersaudara.

“Sesungguhnya orang beriman itu bersaudara. Ini adalah persaudaraan yang paling kuat, paling kokoh,” terangnya.

Namun, Aa Gym menegaskan, memang tidak bisa dimungkiri bahwa ada manusia lain yang bisa dijadikan saudara. Meski begitu, semua tetap menjadi satu saudara yaitu keturunan Adam dan Hawa.

“Lihat keburukan dan kekurangan diri kita sendiri, dan lupakan semua jasa dan kebaikan yang pernah kita lakukan terhadap orang lain. Insya Allah kita bisa mendapatkan kebaikan dari orang lain,” pesannya.

Tausiyah kiai kondang ini dilangsungkan selepas salat Zuhur berjamaah dengan ratusan jamaah Masjid Raya Darussalam Kota Wisata Cibubur. Tablig ditutup doa penuh kekhusyukkan dari sang kiai dan tetesan air mata para jamaah.(dka/c)