25 radar bogor

Bebersih ala SMK Kosgoro

PAHAM: Penanaman nilai sekolah saat MPLS.

BOGOR–Ratusan siswa-siswi peserta didik baru SMK Kosgoro menutup kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) dengan bebersih lingkungan. Bahkan hingga ke lapangan di Perumahan Bantarjati, tepat di belakang sekolah mereka. Kepala SMK Kosgoro, Asep Mulyana menjelaskan, kegiatan MPLS mengusung semacam moto yaitu berkaitan dengan kebersihan diri dan lingkungan.

Pertama kebersihan pandangan. “Dimulai dari seragam anak, guru, kakak kelas, kepala sekolah dan semua stakeholder sekolah, harus bersih, termasuk lingkungan sekolah, serta berbagai fasilitas yang ada di sekolah,” jelasnya kepada Radar Bogor.

Selanjutnya pendengaran bersih. Yaitu siapa pun yang berada atau berkaitan dengan SMK Kosgoro harus mendengar berbagai kata yang bersih dan mengucap kata-kata yang bersih. Selanjutnya dengan begitu, kata Asep, pikiran pun akan jadi bersih.

“Nah, dari segala macam rupa yang bersih, tentu akan keluar yang bresih juga. Istilahnya, apa yang kita dapatkan, itu dari apa yang kita berikan. Kita harus berikan apa pun yang bersih, agar semua yang kita dapat bersih semua. Tentu juga dalam hal prestasi dan segala macamnya, itu kan hal yang bersih dan menyenangkan,” tambah Asep.

Mengajak semua anak didiknya untuk berkeliling lingkungan sekolah, Asep berharap mereka mudah beradaptasi dengan lingkungan baru sehingga tidak menghambat kegiatan sekolah ke depan.

“Kami ingin menciptakan suasana dan lingkungan yang nyaman, bersih, indah, sehingga anak-anak pun betah, nyaman, tidak kumuh, mereka datang ke sekolah senang, segar, belajar juga enak dan fresh,” ungkapnya.(ran/c)