25 radar bogor

Kalah Lagi, PSSI Evaluasi Fakhri

Fakhri Husaini
Fakhri Husaini mengawasi anak asuhnya berlatih.
SERIUS: Fakhri Husaini (bertopi) mengawasi anak asuhnya berlatih.

CHONBURI–Target Fakhri Husai- ni meraih kemenangan di Piala AFF U-15 belum juga terpenuhi. Terbaru, Timnas U-16 harus pulang dengan kepala tertunduk setelah kalah dari Laos dengan skor 2-3 dalam pertandingan lanjutan babak penyisihan grup A di Stadion Chonburi Campus, Thailand, sore kemarin (15/7).

Dalam pertandingan itu, Garuda Asia julukan Indonesia yang mengejar kemenangan, langsung bermain terbuka sejak kick off. Sayang, keasyikkan membangun serangan membuat pertahan Indonesia menjadi rapuh. Walhasil, tim lawan berhasil membuka keu- ng gulan lebih dulu lewat counter attack cepat.

Gol pertama dari Laos tersebut diciptakan oleh Louanthamma saat pertandingan memasuki menit ke-13. Dua gol lain Laos masing- masing disumbangkan Soubanh Keopheth di menit 42 dan Chony Wenpaserth di menit ke-66. Sementara dua gol balasan Indone- sia diciptakan Althaf Indie Alrizky pada menit ke-32 serta Rendy Juliansyah (64’).

Kekalahan ketiga Indonesia selama di babak penyisihan grup tersebut langsung membuat federasi bersikap. Mereka beren cana mengevaluasi kinerja Fakhri Husaini setelah skuatnya tiba di Indonesia. ”Ketua umum juga sudah arahkan agar ada perhatian khusus untuk mengevaluasi kegagalan ini,” kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria.

Dengan kekalahan tersebut, Indonesia tetap berada di posisi kelima klasemen sementara setelah baru mengoleksi satu poin. Mereka berada satu peringkat di atas Singapura yang sejak awal harus tinggal di posisi juru kunci. Kedua tim papan bawah klasemen itu akan saling bersua 17 Juli besok.(ben)