25 radar bogor

Optimis Lulus Akreditasi

HALAL BIHALAL: Karyawan RSUD Leuwiliang saling bermaafan dengan jajaran direksi dalam halal bihalal, beberapa waktu lalu. IST
HALAL BIHALAL: Karyawan RSUD Leuwiliang saling bermaafan dengan jajaran direksi dalam halal bihalal, beberapa waktu lalu. IST

LEUWILIANG–RSUD Leuwiliang mengadakan halal bihalal yang diikuti seluruh karyawan di aula gedung A lantai dua, belum lama ini. Halal bihalal bertema Sambung Rasa Tali Silaturahmi Menjadi Tonggak Peningkatan Pelayanan bagi Masyarakat dengan Nilai Budaya Islam yang Tinggi ini, menjadi momentun bagi RSUD Leuwiliang untuk semakin berkembang.

Direktur RSUD Leuwiliang drg. Wiwik Wahyuningsih mengatakan, peningkatan kualitas mulai dilakukan sejak lama. Apalagi pada 13-15 Juni lalu, pihaknya kedatangan tim akreditasi rumah sakit versi 2012 dari Lembaga Akreditasi Independen Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) untuk melakukan survei akreditasi.

”Semoga hasilnya sesuai dengan perjuangan yang kami lakukan. RSUD Leuwiliang juga terus berupaya melakukan peningkatan layanan kesehatan melalui kelengkapan sarana dan prasarana,” terangnya.

Dalam kesempatan halal bihalal tersebut, Wiwik juga meminta maaf kepada seluruh karyawan apabila selama memimpin banyak melakukan kesalahan. (*/rur)