25 radar bogor

Jalan Tonjong Berbahaya

BERBAHAYA: Warga harus lebih waspada saat melintasi Jalan Tonjong karena berkubang dan tak ada PJU.
BERBAHAYA: Warga harus lebih waspada saat melintasi Jalan Tonjong karena berkubang dan tak ada PJU.

TAJURHALANG–Pengemudi kendaraan bermotor yang melintasi Jalan Desa Tonjong harus lebih waspada. Sebab, kubangan terus bertambah, terlebih tak ada penerangan saat malam hari. Padahal, jalan tersebut merupakan penghubung Kecamatan Tajurhalang dengan Bojonggede.

Salah seorang warga Desa Tonjong, Romy (45) menuturkan, setiap malam jalan tersebut sangat gelap. Sehingga, dikhawatirkan memicu kejahatan.

“Dulu ada PJU (penerangan jalan umum), tapi hanya sebagian. Saat ini, hampir tidak ditemukan PJU di Jalan Tonjong,” ujarnya kepada Radar Bogor. Ia juga berharap jalan segera diperbaiki agar tak makan korban.

Kepala UPT PJU Cibinong Gunawan mengaku, PJU di sekitaran Tonjong hingga Bojong Gede rusak. Karena saat libur Lebaran tidak ada petugas yang melakukan (Sofyan/ RadaR BogoR) pengecekan. Biasanya, kata dia, PJU mati karena MCB yang turun.

Targetnya, kata Gunawan, memang ada beberapa yang sudah dikerjakan. Akan tetapi, untuk panel Tonjong-Bojong Gede belum dilakukan.

“Untuk perbaikan kami akan kerjakan secepatnya. Namun untuk penambahan kami belum bisa putuskan karena itu ada  di  Dinas  PUPR,  kami  hanya pemeliharaan,” pungkasnya.(rp2/c)