25 radar bogor

Runner-Up Lomba Makanan Sehat

PARUNG–Kebersihan Kecamatan Parung patut diacungi jempol. Dengan kepiawaian Tim Penggerak PKK mengolah masakan, membuat kecamatan tersebut meraih juara dua Lomba Gerakan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) Tingkat Kabupaten Bogor yang digelar Dinas Ketahanan Pangan, belum lama ini.

Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Parung Zaitunisa Widyasari Daswara mengaku bersyukur pihaknya bisa meraih juara kedua dalam Lomba B2SA. ”Alhamdulillah usaha kita tidak sia­sia, karena meraih juara dua. Bahkan, tahun lalu kami juara pertama dan masuk ke tingkat provinsi,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan, keberhasilan ini tak lepas dari menu masakan yang diramu dengan baik oleh anggota tim penggerak PKK dari Desa Warujaya sebagai pemenang Lomba B2SA tingkat Kecamatan Parung. Yakni, masakan yang mengandung karbohidrat diganti nonberas dan nonterigu dari umbi­umbian.

”Kami pakai analog jagung dan singkong. Untuk sarapan pagi kami menggunakan laksa yang dibuat dari ikan dan karbohidratnya dari jagung. Se mentara makan siangnya menggunakan analog jagung juga dan buntil yang isinya ikan,” terangnya. Untuk makan malam, pihaknya menggunakan jamur dan lontong dari analog singkong. ”Jadi, dalam sehari kami buat berbagai macam menu yang ditampilkan dan berbahan dasar makanan sehat,” pungkasnya.(cr4/b)