25 radar bogor

GOOD BYE ‘THE KENTUCKY KID’

 

KABAR duka datang dari dunia motor balap. Nicky Hayden, m Superbike, yang juga mantan juara dunia MotoGP 2006, mengembuskan napas terakhirnya setelah lima hari tak sadarkan diri.

Hayden meninggal dunia Selasa (23/5) dini hari di Rumah Sakit Maurizio Bufalini, Italia, akibat kecelakaan yang terjadi pekan lalu.

Kepergian The Kentucky Kid julukan Hayden- disampaikan pihak rumah sakit. Pembalap asal Amerika Serikat berusia 35 tahun itu mengalami tabrakan saat latihan ringan dengan sepedanya di sekitar Sirkuit Misano, Rimini Italia.

Hayden dibawa ke rumah sakit setempat dengan luka di kepala dan dada dengan status sangat kritis. Hayden disebut mengalami edema serebral, yakni akumulasi cairan di otak yang memicu peningkatan volume otak. Selain itu, akibat benturan keras, Hayden mengalami patah tulang di beberapa bagian tubuhnya.

Seperti dilansir Crash, Tommy Hayden, kakak Nicky, mengaku benar-benar kehilangan. Ia mengatakan, seluruh keluarga akan sangat merindukan Hayden.

“Terlepas dari kenangan publik ini, kami juga akan memiliki banyak kenangan indah dan bahagia dari Nicky di rumah di Kentucky, di hati setiap anggota keluarga. Kami semua akan sangat merindukannya,” katanya.

Kabar ini pun membuat seluruh pembalap MotoGP terkejut. Beberapa pembalap juga mengungkapkan kehilangannya terhadap sosok asal Amerika Serikat itu melalui akun Twitternya. “Masih belum bisa percaya! Anda adalah orang
yang unik dengan jiwa yang menakjubkan.

Terima kasih atas semua yang telah Anda berikan kepada kami,” tulis polespargaro.

“Saya sangat tersentuh dan sedih. Merupakan suatu kehormatan pernah berbagi garasi dengan Anda. Pikiran saya bersama keluarga Anda. Kami tidak akan pernah saya bersama keluarga Anda. Kami tidak akan pernah melupakanmu #69 RIP,” @stefanbradl.

“Salah satu teman terbaik. Selalu di hatiku, Rip Nicky Hayden…..#69,” @maverickvinales. “Rendah hati, lucu, profesional, kuat. Kamu benar-benar orang yang baik !! Kami akan kehilangan Anda, Nicky!! #wewillneverforget #kentuckykid #maniac #ai29,” @andreaiannonne.

“Sangat sedih. Saya tidak percaya bagaimana hidup bisa begitu kejam. Semua belasungkawa saya kepada keluarga dan temanmu, Nicky #RIPNickyHayden,” @Lorenzo99.

“Nicky adalah pembalap hebat, seorang pria sejati dan seorang teman. Kami tidak akan pernah melupakannya. Hati dan pikiran kami ada bersama keluarga dan teman- temannya,” @HRC_motogp.(dkw/jpg/net)