25 radar bogor

Ajak Masyarakat Bercocok Tanam

PERTANIAN: Kepala Desa Karyasari Ryad Supriyadi memperlihatkan lahan pertanian cabainya, kemarin.

LEUWILIANG–Di sela kesibukannya sebagai Kepala Desa Karyasari, Ryad Supriyadi masih mampu menyalurkan hobinya bercocok tanam. Lahan seluas satu hektare miliknya di Kampung Batu Lawang, Desa Karyasari, sudah beberapa bulan ini mulai dimanfaatkan untuk menanam cabai ”jablai” dan jambu kristal.

“Di lahan ini, saya menanam sekitar 8.000 berbagai macam pohon, terutama cabai dan jambu kristal, menggunakan dana pribadi,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin (22/5).

Kades menuturkan, telah satu kali memanen cabai dan beberapa kali memanen jambu kristal. Dari situ terlihat penghasilannya lumayan jika terus dilakoni dengan tekun. “Kalau cabai, saya panen per tiga bulan, sedangkan jambu kristal biasanya per minggu. Kalau sudah panen hasilnya saya jual ke pasar dan kadang ada juga pembeli yang langsung datang ke sawah,” tuturnya.

Selain menambah penghasilan dan membuka lapangan pekerjaan, bercocok tanam itu sekaligus memberikan contoh kepada masyarakat untuk tetap bersemangat menggeluti pekerjaan di bidang pertanian. “Saat ini saya punya delapan pekerja. Jadi membuka lapangan pekerjaan baru untuk masyarakat,” imbuhnya.

Dia berharap, Dinas Pertanian membantu kelangsungan hidup masyarakat yang mayoritas petani. Sebab, dengan begitu kesejahteraan petani dan masyarakat desa dapat terjamin. “Saya harap Dinas Pertanian bisa lebih peka melihat masyarakat bawah agar dapat mengembangkan usahanya sebagai petani, terutama meluaskan lahan pertanian,” pungkasnya.(cr4)