25 radar bogor

Truk Besar Kerap Tabrak JPO, Transjakarta Bakal Pasang Tiang Buffer

JAKARTA-RADAR BOGOR,Perbaikan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Halte Transjakarta Grogol 1 yang menghubungkan dengan halte Grogrol 2 selesai dilakukan pada Sabtu (7/9) lalu pukul 19.00 WIB. Namun, untuk perbaikan keseluruhan jembatan akan diselesaikan paling lambat akhir September ini.

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, perbaikan jembatan dilakukan Transjakarta bersama Dinas Bina Marga. “Hal ini diperlukan mengingat keadaan jembatan tersebut sudah memerlukan perbaikan secara menyeluruh,” ujar Nadia dalam keterangan tertulisnya, Jumat (13/9).

Nadia menuturkan, kerusakan JPO Grogol sudah terjadi 3 kali. Seluruhnya akibat tertabrak truk kontainer yang melebihi batas tinggi. “Tiga truk kontainer sudah pernah nyangkut di JPO ini mengakibatkan struktur sedikit berubah,” lanjutnya.

Untuk mengantisipasi hal tersebut Transjakarta akan memperbaiki keseluruhan jembatan dan memasang tiang buffer yang dilengkapi papan informasi ketinggian. Peringatan itu akan ditempatkan dengan jerak 50 meter sebelum lokasi JPO.

“Pengemudi truk kontainer apabila ketinggiannya melebihi batas bawah JPO akan menabrak tiang buffer sebelum menabrak JPO. Shingga JPO akan lebih terjaga dan terlindungi,” Jelas Nadia. (JPG)