25 radar bogor

SMAN1 Cibinong vs SMAN 2 Bogor, Main Lepas!

Selebrasi pemain SMAN 2 Bogor usai lolos fantastic four Honda DBL 2019.
Selebrasi pemain SMAN 2 Bogor usai lolos fantastic four Honda DBL 2019.

BOGOR-RADAR BOGOR, Laga tak mudah akan dilalui SMAN 2 Bogor dalam semifinal Honda DBL West Region 2019-West Java Series putra di GOR Indoor A Pajajaran, Rabu (28/8/2019) hari ini.

Ayam Bebek-julukan SMAN 2 Bogor-bakal menemui batu sandungan dari SMAN 1 Cibinong. Sang debutan Honda DBL 2019 ini, dengan kerennya mampu melaju ke babak fantastic four.

SMAN 1 Cibinong bermain baik pada babak penyisihan. Mereka mampu menjegal tim unggulan. Yakni SMAN 8 Depok dengan skor 50-40 dan SMA Mardi Yuana Bogor di babak delapan besar dengan skor 28-22.

Berlabel tim kuda hitam, menjadikan skuat besutan Adi Trisnawan itu bakal bermain lepas. Samaba-julukan SMAN 1 Cibinong-juga memilki produktivitas yang cukup baik. Dalam dua laga terakhir mereka mampu mengumpulkan 78 poin.

Hal itu tidak terlepas dari peran Michael Wijaya dan Cristophorus Kriswicaksono. Dua pemain yang paling sering menyumbang poin dalam pertandingan babak delapan besar.

Mereka membukukan 21 poin. Juga pemain lainnya seperti Muhamad Ghani Mursyid, Armando, Rafli Naufal dan pemain lainya. Namun, bukan tanpa celah.

Peluang Samaba atas Ayam Bebek terbuka lebar. Sebab, mereka lemah dalam bertahan. Dalam dua laga terakhir hanya menang tipis atas lawan-lawannya.

Jumpa SMAN 2 Depok, Ayam Bebek menang 38-36. Sedangkan di babak delapan besar, mereka harus melalui over time karena kecolongan pada detik detik akhir kuarter empat saat menang 45-35 atas SMAN 5 Depok.

Pelatih SMAN 1 Cibinong, Adi Trisnawan mengaku timnya akan bermain maksimal dan lepas dalam laga tersebut. “Selalu berdoa dan menyiapkan taktik. Kami akan berikan yang terbaik untuk laga ini,”katanya kepada Radar Bogor, kemarin (27/8).

Perihal kelemahan timnya, ia mengaku tidak khawatir. Mengingat sejauh ini mampu menutupi kelemahan mereka. “skil boleh kalah, tapi taktik tidak,” ucapnya.

Sementara itu Pelatih SMAN 2 Bogor, Iman Nuriman mengaku sudah mempersiapkan timnya untuk menghadapi laga fantastic four. Termasuk memperbaiki pertahanan yang jadi kelemahan. “Sudah pasti kami perbaiki untuk semifinal,” tukasnya. (all/c)