25 radar bogor

Pameran Hot Wheels Datsun Transpoter, Cuma di Bogor!

Pameran Hot Wheels di Bogor

BOGOR – RADAR BOGOR,Pameran Hot Wheels (HW), Toys City, Mall Botani Square Bogor, menarik perhatian para pencinta jenis mainan tersebut.

Bahkan, tak sedikit para kolektor dari berbagai kota juga datang untuk mendapatkan jenis mobil mainan yang dicari, hingga jak jarang mereka juga harus berebut saat pameran berlangsung, kemarin.

Salah seorang kolektor asal Grogol, Jakarta Barat, Fikri (19) mengaku datang ke pameran ini sejak 4 Juni. Datangnya Fikri bukan tanpa tujuan, ia datang untuk mendapatkan jenis mobil mainan Datsun Transpoter yang hanya ada di Bogor.

Tak tanggung-tanggung, Fikri membeli 11 mobil mainan tersebut di awal tiba pada pameran tersebut.

“Saya tahu dari kawan ada event ini. Event ini juga kan se-Jabodetabek, jadi saya sengaja memang berburu Datsun ini. Di tempat lain tidak ada,” tuturnya.

Menurut Fikri, jenis mobil mainan Datsun Transpoter produk HW ini banyak dicari para kolektor Hot Wheels. Jenis Datsun memiliki kriteria sendiri. Selain detil pada bentuk mobilnya, juga pada bagian bodi terdapat jelas tulisan Jepang. “Juga dia (Mainan,red) seperti emas. Jadi bisa buat investasi semakin lama semakin mahjal harganya,” paparnya.

Sementara, Kepala Toys City, Mall Botani Square, Bogor, Saeful Bahri mengatakan pameran tersebut diadakan dalam rangka meramaikan liburan anak-anak sekolah. Produk mainan HW menjadi pilihan diantara mainan lainnya, lantaran menjadi buruan berbagai kalangan mulai dari yang muda hingga tua. “Karena Hot Wheels kan untuk anak-anak dan juga dewasa ya,” ungkapnya.

Menurutnya, pada pertama kali harga Datsun mencapai Rp1 juta untuk jenis mobil Datsun Transpoter saat beredar di media sosial. Jenis tersebut hanya ada di Kota Bogor yakni pada pameran tersebut. Hal itu juga yang membuat para kolektor dari berbagai kota datang ke pameran untuk mendapatkan jenis itu. Kolektor yang datang, diantaranya Pekanbaru, Medan, Jogja, Jakarta, Tanggeran. “Sekarang di sini harganya Rp299 ribur. Pameran seperti ini juga cuma ada di Bogor dengan Datsun Transpoter,” jelas Saeful

Saeful membeberkan, pameran tersebut berlangsung sejak 3 Juni, dan rencananya akan berakhir pada 16 Juni. Bagi Saeful dengan diadakannya pameran semacam ini diharapkan dapat memfasilitasi para kolektor. Melihat antusiasme para kolektor dario berbagai daerah, menurut Saeful, hal tersebut menjadi ajang para kolektor untuk saling berbagi informasi tentang kesenangan yang sama.

“Buat anak-anak juga menyalurkan hobinya. Dan untuk kolektor hobi mereka jadi bisa tersalurkan dengan adanya pameran ini,” pungkasnya. (cr1)