25 radar bogor

Banyak Kerikil dan jadi Kubangan, Jalan Raya Cibunar Segera Dicor

PARUNGPANJANG-RADAR BOGOR,Akses jalan raya Cibunar Desa Cibunar, Kecamatan Parungpanjang memprihatinkan. Bahkan kondisinya, selain berlubang yang tertutup air hujan itu menjadi kubangan dan juga terdapat kerikil dan batu yang timbul di permukaan jalan.

Kondisi jalan aspal yang sudah jelek dan mudah terkikis membuat warga dan pengendara motor serta para pelajar di sekolahan MAN 5 Bogor Parungpanjang kerap terhambat.

“Banyaknya lubang berdiameter kecil hingga besar membuat tidak nyaman ketika berkendara,” kata Kiweng (36) warga Parungpanjang ketika ditemui wartawan koran ini, kemarin.

Sementara itu, Sekcam Parungpanjang, Icang Aliyudin mengatakan, perbaikan jalan rusak masuk program tahun ini, pengecoran akan dilakukan Bulan Agustus 2019 dengan cara di cor.

“Informasi yang masuk ke Kecamatan Agustus 2019 sudah diperbaiki, kita lihat saja pengerjaannya jangan asal-asalan supaya tak mudah rusak,” katanya.

Icang meminta agar masyarakat lebih bersabar. Menurutnya, perbaikan infrastruktur jalan tersebut harus melalui tahapan lelang di Pemerintah Kabupaten Bogor terlebih dahulu.

“Mudah-mudahan jalan di wilayah Kecamatan Parungpanjang nanti bisa tuntas diperbaiki dengan di cor dan tidak ada lagi yang rusak,” tambahnya.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, jalan kelas Kabupaten yang akan diperbaiki ada di lima desa seperti, jalan Desa Cibunar dengan Jagabita, jalan di Desa Lumpang dengan Gintung Cilejet serta jalan di Desa Gorowong.

“Hanya perbaikan tidak langsung semuanya melainkan bertahap sesuai kebutuhan terlebih dahulu dan yang terpenting kuat dan tak cepat rusak,”pungkasnya. (nal/c)