25 radar bogor

Hati-hati, Arus Balik di Jalur Alternatif Cikalong-Transyogi Rawan Begal

Ilustrasi Jalur Alternatif

TANJUNGSARI-RADAR BOGOR, Bagi para pemudik asal Cibubur yang hendak balik menggunakan jalur Cikalong-Transyogi diharap lebih berhati-hati.

Selain kondisi jalan yang bergelombang. Jalur mudik tersebut juga terkenal rawan tindak kriminal.

Anggota team Lheudig Hunter (Unit Reskrim Polsek Tanjungsari), Faisal mengakui. Dia mengatakan, jalur tersebut dinilai cukup sepi dan minim penerangan. Sehingga, bagi yang ingin menggunakan jalur tersebut diharapkan lebih berhati-hati.

“Jalan cukup sepi dan rawan tindak kriminal. Terbaru warga Tanjungsari jadi korban. Tepatnya di Jalan Gapes, Desa Pasir Tanjung, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor,” katanya kepada Radar Bogor, Minggu (9/6/2019).

Untuk modus begal sendiri, mereka menyasar anak anak remaja. Mereka berpura pura minta antar. “Setelah dirasa aman, mereka merampas sepeda motor korbannya,” urai dia.

Untuk itu, ia mengimbau masyarakat yang hendak menggunakan jalur tersebut agar lebih ekstra hati-hati, khususnya remaja. Dia menyarankan kepada pengendara untuk melakukan pengisian bensin di SPBU sebelum memasuki jalur Cikalong-Transyogi.

Selain itu, jika lelah berhenti di tempat ramai. “Lebih baik istrirahat dahulu di SPBU sebelum jalur Cikalong-Transyogi. Sambil isi penuh bensin dam cek kendaraan. Setelah itu, barulah jalan dan berhenti di tempat-tempat ramai saat memasuki Kecamatan Tanjungsari,” tukasnya. (all/b)