25 radar bogor

Bunga Pala Restoran, Sajikan Menu Nusantara

 

SAAT berpuasa, berbuka merupakan waktu yang ditunggu. Sehingga, sebagian besar umat Islam selalu menyajikan menu yang spesial.

Di minggu pertama ini, bisa berbuka dengan menu-menu tradisional, masakan nusantara. Bagi yang enggan memasak sendiri, bisa datang langsung ke Bunga Pala Restoran.

Restoran yang berlokasi di Jalan Selang ini, menyajikan berbagai menu tradisional nusantara. Dari banyaknya menu, salah satu favorit yakni masakan Sunda. Seperti berbagai tumisan sayur, gepuk karaharjaan dilengkapi minuman pala.

Gepuk Karaharjaan di restoran yang baru beroperasi ini, berbeda dengan gepuk di tempat lain. Selain daging yang embup, rasa lebih sesuai dengan selera masyarakat.

Tidak hanya rasa manis, juga rasa gurih yang pas di lidah ditambah bumbu cukup banyak. Berbuka sepiring nasi liwet atau nasi biasa yang hangat dengan bumbu Gepuk Karaharjaan saja sudah terasa nikmat.

Lebih lengkap lagi, setelah berbuka dengan Gepuk Kaharjaan ditutup es pala khas Bunga Pala Restoran. Es pala di Bunga Pala ini spesial, irisan buah pala yang banyak dan rasa manis dari gula pasir tanpa pemanis buatan. Ditambah ukuran gelas yang cukup besar, dapat menutupi dahaga setelah seharian berpuasa.

Tak hanya menu Sunda, tersedia juga menu tradisional lain seperti ayam betutu. Buat yang ingin berbuka di Bunga Pala, bisa menikmati 20 menu perasmanan dan takjil dengan harga Rp55 ribu perpaket. Berbuka di Bunga Pala, memberikan sensasi dan nuansa yang berbeda. Suasana yang sepi, terbuka tanpa AC, luas dengan konsep terbuka serta natural.

“Terbuka, non AC. Udara alami. Kami siapkan juga gerobak-gerobak menu,” ungkap Owner Bunga Pala Restoran, Oki Inmar kepada Radar Bogor, kemarin.

Suasana yang alami, tapi tetap modern. Ditambah suara gemericik air di taman belakang, menambah kenyamanan berbuka bersama keluarga atau rekan. Restoran ini dapat menampung kisaran 100 orang. (mer/d)