25 radar bogor

Simak, Ini Hasil Hitung Sementara Pileg DPR RI di Bogor

Petugas KPPS saat melakukan perhitungan suara Pilpres 2019.

BOGOR-RADAR BOGOR, Hingga kini perhitungan suara untuk pemilihan legislatif masih berlangsung di Bogor. Berdasarkan data yang diperoleh tim Radar Bogor, perebutan suara partai politik (parpol) di Bogor masih berlangsung sengit.

Namun, ada tiga parpol yang cukup dominan dalam perolehan suara, baik di Kota Bogor maupun Kabupaten Bogor. Salah satunya Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang suaranya cukup melejit.

Kota Dikuasai PKS, Ini Perolehan Suara Parpol di Bogor

PKS namaknya menjadi partai yang paling banyak dipilih warga Kota Bogor untuk pemilihan legislatif (Pileg) DPR RI kali ini. Sementara di Kabupaten Bogor, Gerindra bisa dikatakan lebih berjaya.

Dari 164.369 suara yang masuk ke Redaksi Radar Bogor, hingga pukul 23.45 WIB tadi malam, sebanyak 22,36 persen warga Kota Bogor memilih PKS untuk lembar suara warna kuning Dapil III Jawa Barat (Kota Bogor dan Cianjur).

Punya Kader Militan, di Bogor Suara PKS Paling Melejit

Torehan tersebut membuat PKS mendapat suara tertinggi. Unggul tipis dari partai koalisinya Gerindra di tempat kedua dengan suara 17,74 persen. Sedangkan posisi ketiga ditempati PDI Perjuangan dengan 14,90 persen suara.

Di bawah ketiga partai itu, jarak perolehan suara partai-partai lainnya masih terlampau jauh. Partai Golkar misalnya. Partai berlambang pohon beringin itu menoreh angka 7,74 persen.

Diikuti PAN 6,63 persen, Partai Demokrat 6,60 persen, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 5,62 persen, PKB 4,12 persen, PBB 2,58 persen, PSI 2,50 persen, Hanura 2,41 persen, Nasdem 2,22 persen, Perindo 1,97 persen dan Berkarya 1,96 persen. Sedangkan parpol yang memperoleh suara di bawah satu persen adalah, Partai Garuda 0,36 persen dan PKPI 0,29 persen.

Berikut Perolehan Sementara Suara Parpol untuk Kota Bogor

1. PKB : 6,770 Suara
2. Gerindra : 29,160 Suara
3. PDIP : 24,487 Suara
4. Golkar : 12,723 Suara
5. Nasdem : 3,652 Suara
6. Partai Garuda : 589 Suara
7. Berkarya : 3,217 Suara
8. PKS : 36,745 Suara
9. Perindo : 3,246 Suara
10. PPP : 9,231 Suara
11. PSI : 4,109 Suara
12. PAN : 10,905 Suara
13. Hanura : 3,960 Suara
14. Demokrat : 10,853 Suara
19. PBB : 4,247 Suara
20. PKPI : 475 Suara

Perolehan Suara Parpol di Kabupaten Bogor
1. PKB : 2,706 Suara
2. Gerindra : 4,162 Suara
3. PDIP : 3,446 Suara
4. Golkar : 11,573 Suara
5. Nasdem : 2,708 Suara
6. Garuda : 97 Suara
7. Berkarya : 1,678 Suara
8. PKS : 1,372 Suara
9. Perindo : 526 Suara
10. PPP : 2,717 Suara
11. PSI : 166 Suara
12. PAN : 1,296 Suara
13. Hanura : 93 Suara
14. Demokrat : 1,902 Suara
19. PBB : 191 Suara
20. PKPI : 56 Suara