25 radar bogor

Kecelakaan Beruntun di Tol JORR Tangsel, Empat Mobil Hancur

Kecelakaan beruntun yang melibatkan empat mobil di Tol JORR Tangerang Selatan (Tangsel), Jumat (12/4/2019).

TANGSEL-RADAR BOGOR, Kecelakaan beruntun yang melibatkan empat mobil di Tol JORR Tangerang Selatan (Tangsel) diduga kuat karena salah satu pengemudi kurang konsentrasi dalam berkendara. Kecalakaan beruntun itu terjadi di Jalan Tol KM 09.500 B Tol BSD menuju arah Jakarta, Jumat (12/4).

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol M. Nasir mengatakan, berdasarkan interogasi dan keterangan saksi bahwa kronologi kejadian bermula dari kendaraan Mitsubishi Outlander bernomor polisi B-378-BEL yang melaju dari arah jaya tepatnya di KM 9 +500 kurang konsentrasi.

Akibatnya mobil tersebut menabrak pembatas jalan hingga keluar jalur ke arah berlawanan. Kemudian, menabrak mobil Kijang Innova, Suzuki Ertiga, dan Toyota Rush.

“Mobil Mitsubishi Outlander dari jalur A mengalami out off control masuk jalur B, lalu menabrak kendaraan dua, lanjut datang menabrak kendaraan Kijang Inova di lajur 2, lalu menabrak Suzuki Ertiga, kemudian menabrak Toyota Rush,” ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol M. Nasir saat dikonfirmasi, Jumat (12/4).

Nasir menjelaskan, petugas masih menangani kondisi dan pendataan jumlah korban di lokasi. Akibat dari kecalakaan beruntun itu, satu orang pengendara mengalami luka kritis. Sementara 4 pengendara lain mengalami luka-luka.

“Saat ini masih proses evakuasi kendaraan yang masih rusak- rusak di TKP,” ujarnya.

Beredar video kecelakaan itu. Terlihat pengendara yang mengalami kecelakaan lalu lintas. Seorang lelaki yang berlumur darah tampak linglung pasca kecelakaan.

Para korban pun terlihat sedang dievakuasi oleh petugas yang sudah berada di lokasi kejadian. “Ada apa? Aku yang nabrak atau gimana?,” ujar seorang lelaki yang berlumuran darah itu. “Nanti saja, dirawat dulu,” ujar warga yang menolong.(JPC)