25 radar bogor

Mahasiswa IPB Belajar Pengolahan Es Krim

Sebagian mahasiswa IPB foto bersama usai mengunjungi pabrik Aice yang kedua di Mojokerto, Surabaya.

BOGOR – RADAR BOGOR, Tidak cukup belajar di kampus, 100 mahasiswa jurusan Pangan, IPB mengunjung pabrik pengolahan es krim, Aice di Mojokerto Surabaya.

Dalam kunjungan tersebut, mereka tidak hanya melihat berbagai perlengkapan dan peralatan yang digunakan, juga belajar bagaimana memproduksi es krim.

“Wisata sekaligus belajar, melihat langsung tahapan membuat es krim khususnya di Aice,” terang Pembimbing dan juga Dosen jurusan Pangan IPB, Purwoko kepada Radar Bogor. Apalagi, pabrik es krim Aice, salah satu industri makanan yang canggih, dilengkapi teknologi tinggi.

Tambah Purwoko, pabrik tidak hanya berteknologi canggih dan luas, juga terletak di lingkungan yang asri, bersih dan tidak mencemari polusi. Setelah kunjungan tersebut, mahasiswa dapat memetik banyak ilmu. Memiliki inovasi baru, untuk membuat atau menghasilkan sesuatu yang baru.

Termasuk juga belajar dari sisi pemasaran. Karena baru empat tahun, Aice sudah mmemasuki pasar Indonesia cukup luas. Memiliki dua pabrik, satu di Bekasi dan pabrik kedua di Mojokerto, Surbaya.

“Aice sebagai perusahaan es krim memperkuat komitmen dalam memberikan kontribusi positif untuk kehidupan masyarakat Indonesia dengan menciptakan peluang kerja,” jelasnya.

Aice juga membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitar untuk memproduksi es krim dari dan untuk masyarakat Indonesia.

“Kami berharap semakin banyak masyarakat yang dapat menikmati es krim Aice. Bisa memberikan manfaat luas, di antaranya di dunia pendidikan,” papar Brand Manager Aice Group Holdings, Sylvana Zhong.(mer/b)