25 radar bogor

Manajer dengan Gelar Juara Terbanyak, Ini Daftarnya

MANCHESTER – RADAR BOGOR, Legenda manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson masih memimpin daftar pelatih atau manajer dengan gelar terbanyak di dunia.Menukangi dua klub sepanjang karier manajerialnya, Sir Alex telah mengoleksi 49 gelar bersama Aberdeen dan Manchester United.

Sir Alex memutuskan pensiun dari Manchester United pada musim 2012/13 dan publik saat itu cukup kaget mengingat MU sedang dalam performa impresif.

Di tangan pria asal Glasgow Skotlandia yang kini telah berusia 77 tahun itu, MU bergeming sebagai kampiun Liga Primer Inggris untuk beberapa musim secara beruntun.

Karena itu tak berlebihan jika Sir Alex dicatat sebagai manajer dengan jumlah koleksi gelar atau titel juara paling banyak sejauh ini.

Sementara salahsatu penerusnya di Old Trafford, Jose Mourinho menempati peringkat ketujuh dengan mengoleksi 25 gelar.

Puluhan titel itu dikumpulkan dari lima klub yang pernah ditukanginya, FC Porto, Inter Milan, Real Madrid, Chelsea dan Manchester United.

Selain dua nama manajer yang populer tersebut, beberapa orang pelatih yang namanya kurang familiar ternyata banyak mengoleksi gelar sepanjang kariernya, sebut saja Jock Stein dan Valery Lobanovsky.

Stein telah mengoleksi 26 gelar dari empat klub yang pernah ditukanginya, yakni Dunfermline Athletic, Hibernian, Celtic, termasuk timnas Skotlandia.Sementara Valeriy Lobanovsky mengemas 30 gelar dari satu klub yang ditukanginya di sepanjang karier, yakni Dynamo Kiev.

Selain nama-nama manajer atau pelatih dengan jumlah gelar dan titel juara di atas, berikut daftar 9 besar pelatih atau manajer dengan titel atau gelar terbanyak yang dikutip Pojoksatu.id dari laman Goal, di antaranya:

  1. Sir Alex Ferguson: 49 Gelar (Aberdeen, Manchester United)
  2. Mircea Lucescu: 32 Gelar (Dinamo Bukares, Brescia, Rapid Bukares, Galatasaray, Shakhtar Donetsk, Zenit)
  3. Valeriy Lobanovskyi: 30 Gelar (Dynamo Kiev)
  4. Ottmar Hitzfeld: 28 Gelar (Aarau, Grasshopper, Borussia Dortmund, Bayern Munchen)
  5. Jock Stein: 26 Gelar (Dunfermline Athletic, Hibernian, Celtic, timnas Skotlandia)
  6. Luiz Felipe Scolari: 25 Gelar (Alagoano, Gremio, Palmeiras, Cruzeiro, Al-Qadsia, Criciuma, Bunyodkor, Guangzhou Evergrande, timnas Brasil)
  7. Jose Mourinho: 25 Gelar (Porto, Inter Milan, Real Madrid, Chelsea, Manchester United)
  8. Pep Guardiola: 24 Gelar (Barcelona, Bayern Munchen, Manchester City)
  9. Giovanni Trapattoni: 23 Gelar (Juventus, Inter Milan, Bayern Munchen, Benfica, RB Salzburg)