25 radar bogor

Buru Pelaku Pembunuhan Siswi SMK Baranangsiang Bogor, Tim Baru Diterjunkan

Lokasi Pembunuhan Noven
Gang Masjid Jalan Riau, Lokasi pembunuhan Siswi SMK Baranangsiang,Selasa (8/1/2019).

BOGOR-RADAR BOGOR, Sudah sebulan lebih Polresta Bogor Kota belum juga berhasil mengungkap misteri pembunuhan siswi SMK Baranangsiang Bogor, Andriana Yubelia Noven Cahya Rezeki.

Meski petugas Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Bogor dibantu Polda Jabar sudah bekerja ekstra dengan menggali keterangan banyak saksi serta barang bukti, namun pelaku masih bebas berkeliaran.

Informasi yang dihimpun Metropolitan (Radar Bogor Grup), tim pertama yang menangani penyelidikan kasus mendiang Noven dibubarkan dan diganti dengan tim baru yang konon lebih berkompeten dalam menyelesaikan teka-teki kasus pembunan siswi cantik asal Bandung tersebut.

Salah satu sumber yang namanya enggan dikorankan menyebutkan, tim pertama yang berada di lapangan untuk mengungkap kasus Noven resmi dibubarkan sekitar empat hari lalu. Hal itu lantaran tim dinilai tidak mampu mengungkap kasus tersebut.

“Tim pertama dibubarkan dan diganti dengan tim baru,” ujarnya kepada Metropolitan. Empat belas petugas yang terdiri dari berbagai unsur sengaja diterjunkan untuk menggantikan tim pertama.

Menurutnya, kemampuan yang dimiliki dari 14 orang tersebut rata-rata juga ditopang sejum­lah perbekalan dan persiapan yang matang. “Tim yang baru ini terdiri dari unsur polda dan mabes,” katanya.

Tak hanya itu, markas tim penyelidikan kasus Noven dipusatkan di Hotel Monalisa. “Jadi untuk kasus Noven ini semuanya tidak di polsek ataupun polres. Jadi ada seperti basecamp khusus sendiri,” paparnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko membenarkan adanya pergantian tim penyelidikan di lapangan untuk mengungkap kasus pembunuhan tersebut. Hal itu lantaran tim lama yang dibentuk Polresta Bogor Kota belum membuahkan hasil.

“Ya tidak apa-apa, namanya juga kerja tim bersama Mabes. Lagi pula yang kerjanya kan masih satu institusi, masih Polresta Bogor Kota. Kapolrestanya juga belum ganti,” cetusnya.

Kendati demikian, pria yang akrab disapa Truno itu masih enggan berkomentar banyak mengenai keterbaruan kasus pembunuhan tersebut. “Kalau soal itu mah teknis, saya ngurus kasusnya saja dan sampai saat ini belum ada perkembangan lagi. Coba tanya ke Polresta Bogor Kota,” kilahnya.

Terpisah, Wakapolsek Bogor Timur AKP Yuni Astuti juga membenarkan mengenai adanya markas khusus yang digunakan penyidik di salah satu hotel di Kota Hujan.

Namun ketika didesak mengenai kepastian nama hotel tersebut, Yuni enggan berkomentar banyak. “Mereka tinggal di suatu tempat, di salah satu hotel pokoknya,” terang Yuni.(ogi/c/mam/run)