25 radar bogor

Bejo Sugiantoro Spesialis Pimpin Persebaya di Piala Indonesia

Persebaya Surabaya dipastikan bakal dipimpin Bejo saat kembali lakoni Piala Indonesia. (Official Persebaya)

JAKARTA – RADAR BOGOR, Cap spesialis Piala Indonesia 2018 layak disematkan kepada Bejo Sugiantoro. Asisten pelatih Persebaya Surabaya ini selalu memimpin tim ketika bertanding di turnamen antarklub dengan jumlah peserta terbesar di Indonesia itu.

Bejo menangani tim Persebaya pada pertandingan babak 128 besar melawan PSBI Blitar. Pada saat itu Persebaya menang 14-0. Bejo juga memimpin tim saat Persebaya melawan PSKT Sumbawa Barat pada babak 64 besar. Hasilnya, Persebaya menang 4-2.

Bejo dipastikan kembali memimpin Persebaya pada babak 32 besar Piala Indonesia menghadapi Persinga Ngawi. Bejo mengambil kendali tim karena kepala pelatih Djadjang Nurdjaman terbang ke Spanyol untuk melanjutkan kursus lisensi Pro AFC.

Ayah kandung pemain Tim Nasional (Timnas) U-22 Rachmat Irianto ini bakal memimpin tim berjuluk Green Force ini pada leg pertama, Selasa (22/1). Bejo juga berpeluang memimpin Persebaya pada leg kedua, Rabu (30/1) mendatang.

“Kebetulan saya selalu yang handle di Piala Indonesia. Tidak hanya Piala Indonesia, ketika coach Djanur menjalani kursus, saya yang akan ambil bagian di situ. Jadi tidak hanya di Piala Indonesia,” ujar Bejo selepas sesi latihan Jumat (18/1) pagi.

Terkait pertandingan melawan Persinga, Bejo tak peduli mengenai di mana laga ini berlangsung. Sebab dikabarkan pihak Persinga tidak mendapatkan izin dari kepolisian untuk menjamu Persebaya di Ngawi.

“Sampai saat ini kami fokus bermain sesuai jadwal. Mengenai jadi atau tidaknya, kami tetap fokus untuk pertandingan itu. Sampai saat ini skuad yang ada ya seperti ini. Ada 12 pemain, tanpa pemain asing. Dengan datangnya dua pemain, ada sekitar 15-17 pemain, cukup,” tutup Bejo.

Editor : Agus Dwi W
Reporter : Muhammad Syafaruddin