25 radar bogor

Freeport Indonesia Didorong Bangun Smelter Terpadu di Sumbawa

Ilustrasi kantor Freeport Indonesia (Istimewa)

JAKARTA – RADAR BOGOR, Salah satu syarat yang ditetapkan pemerintah dalam perpanjangan kontrak PT Freeport Indonesia adalah komitmen pembangunan smelter. Pembangunan fasilitas pengolahan pemurnian mineral itu dinilai harus bisa memberikan pemerataan ekonomi nasional.

Anggota Komisi VII DPR Kurtubi mengatakan, pembangunan smelter tersebut seharusnya diikuti rencana yang besar untuk industri hilirnya yang dapat didirikan secara terpadu.

’’Kami mengusulkan smelter di Sumbawa. Kalau smelter dipaksakan di Gresik, bisa timbul kesenjangan,” ujarnya seperti dikutip Jawa Pos, Rabu (16/1).

Dia juga meminta ada koordinasi antar kementerian dan lembaga agar industri hilir bisa hidup dengan adanya pembangunan smelter. PT Freeport Indonesia memang sempat mempertimbangkan untuk membangun smelter di Sumbawa, Nusa Tenggara. Pihaknya akan bekerja sama dengan PT Amman Mineral untuk membangun smelter di sana.

Namun, Freeport juga mempertimbangkan untuk membangun smelter di kawasan JIIPE (Java Integrated Industrial and Port Estate) Gresik. Salah satu pertimbangannya adalah kawasan itu berdekatan dengan pabrik pupuk maupun semen.

Dua industri tersebut bisa memanfaatkan limbah smelternya yang jika tidak diolah akan menjadi limbah bahan berbahaya dan beracun (B3). Smelter Freeport rencananya dibangun dengan kapasitas 2 juta ton. Nilai investasi yang digelontorkan USD 2 miliar.

Editor : Mohamad Nur Asikin
Reporter : vir/c7/oki