25 radar bogor

Ajak Kaula Muda jadi Kaya, Rumah Aspirasi Rakyat #01 Gelar Acara Ini

Kepala Kantor Rumah Aspirasi #01, Deddy Sitorus saat memberikan plakat kepada salah satu pembicara di acara bincang seru tentang entrepreneurship, Rabu (16/1). (Gunawan/JawaPos.com)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Rumah Aspirasi Rakyat #01 menggelar acara bincang seru tentang entrepreneurship, Rabu (16/1). Acara dengan tema “Yang Muda Yang Kaya” itu menghadirkan narasumber entrepreneur dan peserta dari kalangan muda.

Kepala Kantor Rumah Aspirasi #01, Deddy Sitorus membuka diskusi sebelum para narasumber menyampaikan paparannya. Menurutnya, acara ini terbuka untuk masyarakat yang ingin menyampaikan hal positif sepanjang Pemilu 2019.

Dia juga berharap diskusi hari ini menginspirasi anak-anak muda untuk menjadi entrepreneur sukses sejalan dengan semangat calon presiden Joko Widodo mendukung ekonomi kreatif.

“Rumah Aspirasi adalah ruang publik, terbuka untuk semua. Karena kita ingin pesta demokrasi ini menggembirakan, kreatif, dan menginspirasi,” kata Deddy.

Wakil Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf itu menambahkan, Rumah Aspirasi juga menjadi wadah untuk kreativitas anak-anak muda supaya tidak jengah dengan politik.

Sebab menurut Deddy, pemilih muda sangat menentukan pada Pemilu 2019 sehingga wajah politik harus menggembirakan supaya menarik.

“Kita ingin berkontribusi pada kemajuan, salah satunya dengan diskusi entrepreneurship ini,” ungkapnya.

Adapun narasumber yang hadir adalah Denis Hadi dari Hadikitchen, Audrey perwakilan gamers/brand ambassador ASUS ROG, serta Rudi antoni yang merupakan bussiness coach.

Editor : Dimas Ryandi
Reporter : Gunawan Wibisono