25 radar bogor

Lolos Verifikasi, Dua Pemain Asing Resmi Gabung Arema FC

JAKARTA – RADAR BOGOR, Dua pemain asing yang sudah mendarat di Kota Malang, Pavel Samolyachenko dan Robert Lima Guimaraes akhirnya mendapat kontrak resmi dari Arema FC. Keduanya telah membubuhkan tanda tangan di atas kesepakatan berdurasi satu musim.

Keduanya diperkenalkan secara resmi usai menjalani proses tes medis, Selasa (15/1). Dengan masuknya Pavel Samolyachenko dan Robert Lima Guimaraes, itu artinya lengkap sudah kuota pemain asing di skuad Singo Edan. Sebelumnya mereka telah mengontrak Arthur Cunha dan Makan Konate.

“Hasil tes kesehatan sudah keluar. Hasilnya bagus. Keduanya langsung menandatangani kontrak. Kini proses administrasi sedang dikebut,” ungkap General Manajer Arema, Ruddy Widodo.

Saat ini kedua pemain tersebut tinggal menunggu verivikasi dari operator liga. Namun Ruddy belum bisa memastikan kapan surat verivikasi itu bakal keluar.

Pavel dan Robert Lima rencananya akan tampil saat Arema menghadapi Persita Tangerang di babak 32 besar Piala Indonesia. Pertandingan pertama nantinya diadakan di Stadion Kanjuruhan, Malang, 25 Januari mendatang. Pavel akan bertugas sebagai gelandang, sedangkan Robert Lima berposisi penyerang.

Sementara itu, agen kedua pemain asing, Marzel mengatakan, Pavel dan Robert merupakan tipikal pemain yang dibutuhkan tim pelatih. Sebelumnya, Marzel telah mengirim curiculum vitae serta video penampilan mereka kepada Arema.

“Kita bicara ke pelatih. Setelah oke, kita datangkan dua pemain ini. Robert dan Pavel pemain yang dibutuhkan tim. Setelah melihat video dan cocok, kita terbangkan kedua pemain menuju Malang,” tutur Marzel.

Sementara itu, Pavel mengaku tertantang di kubu Singo Edan. Meski awalnya tidak tahu apapun soal sepak bola Indonesia, ia perlahan mengerti dengan konsep permainan tim.

“Satu pekan di Malang saya suka. Untuk Arema saya juga suka, terutama fansnya. Bisa memberi motivasi,” kata dia.

Sementara Robert Lima mengaku tidak mengalami kendala berarti selama berada di Malang. Pemain berjuluk Gladiator itu pun merasa senang bisa bergabung di Arema.

“Arema tim bagus. Senang jalani latihan beberapa hari terakhir,” tegasnya.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Reporter : Fiska Tanjung