25 radar bogor

Sesuai Instruksi Presiden, Pembangunan Tol Bocimi Seksi II dan III Digeber Satu Tahun

Suasana lalu lintas di Tol Bocimi. Nelvi/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Pembangunan proyek tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) sepanjang 54 kilomenter diproyeksi selesai tahun 2020. Saat ini, PT Trans Jabar Tol (TJT) tengah melanjutkan pekerjaan Tol Seksi II dengan route Cigombong-Cibadak 11,9 KM dan Seksi III Cibadak-Sukabumi 13,7 KM.

Hal itu dikatakan Pimpinan Proyek (Pimpro) Tol Bocimi dari PT Trans Jabar Tol ( TJT), Joko Susilo sesuai instruksi Presiden Indonesia, Joko Widodo.

“Seksi II dengan luas lahan bebas 141,1 ha tahap pembesan baru 60 persen. Sedangkan Seksi III luas lahan 17,4 ha dan masih dalam tahap pembebasan,” papar Joko.

Rencananya, Tol Bocimi akan terkoneksi dengan Tol Sukabumi- Ciranjang-Padalarang (Sucipada) sepanjang 31 KM. Lanjut dia, Tol Bocimi nantinya akan menjadi  jaringan jalan Tol Trans Jawa (secondary). “Untuk Tol Sucipada, masih dalam pembahasan di Kementerian Pupera. Kami (TJT) belum mendapat gambaran terkait hal itu,” tambahnya.

Sebelumnya, Pelaksana Tugas Gubernur Jawa Barat, Moch Iriawan saat berkunjung ke Bogor akhir Agusutus 2018 mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat, siap mendukung rencana pembangunan Tol Sucipada yang rencananya akan dimulai pada 2020.

Kata Irawan, pembangunan tol ini merupakan lanjutan dari pembangunan Tol Bocimi dan sudah direncanakan sejak tahun 2008 lalu.”Nah permasalahannya selesai setelah tol ini masuk dalam rencana umum jaringan jalan tol yang ditetapkan Kemen PUPR,” katanya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, pembangunan ruas tol sepanjang 68 kilometer ini akan digarap oleh dua BUMN yakni Waskita Karya dan Jasa Marga.

Ia memastikan, Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Jawa Barat sudah menuntaskan feasibility studi (FS) dan details engineering design (DED) proyek sepanjang 31 kilometer tersebut. “Jalan tol Sucipada terbagi dalam dua fase. Proyek tol ini sebetulnya secara desain sudah berjalan, ” katanya.

Menurutnya, faktor konektifitas Bocimi dengan Tol Sucipada tersebut memang menentukan keberlangsungan proyek. “Jadi tol ini satu kesatuan dengan Bocimi, bila terbangun maka dari Ciawi-Sukabumi-Bandung kemacetan akan teratasi, “pungkas Irawan (rp1/c)