25 radar bogor

Eddy Soeparno Bantu Petani Bebaskan Lahan Untuk Tekan Biaya Produksi

Sekjen DPP PAN, Eddy Soeparno saat berdialog dengan para petani.

BOGOR-RADAR BOGOR, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PAN, Eddy Soeparno mengusulkan agar pemerintah lebih terlibat di dalam sektor pertanian masyarakat. Salah satu cara adalah melalui pembebasan lahan pertanian yang dimiliki oleh swasta.

Menurutnya, pembebasan lahan dapat memudahkan para petani yang masih menyewa tanah untuk bercocok tanam.

“Pembebasan lahan harus dapat dilakukan agar membebaskan masyarakat dari urusan sewa lahan,” ungkap Kang Eddy, sapaan karibnya, Selasa (11/12/2018).

Eddy melihat para petani merasa terbebani dengan harga sewa lahan yang ditetapkan oleh pemilik lahan. Harga sewa lahan yang tinggi turut menyumbang peningkatan biaya produksi pertanian yang berdampak naiknya harga beras di pasaran.

“Para petani kita mengeluhkan dengan biaya produksi pertanian yang tinggi, belum lagi biaya sewa lahan,” tuturnya. Kang Eddy mengatakan bahwa upaya tersebut harus diperjuangkan. Tidak bisa hanya diterapkan di beberapa wilayah saja.

Mengingat wilayah pertanian Indonesia tersebar hingga ke pelosok dalam negeri. “Kebijakan ini harus nasional agar merata dan manfaatnya terasa,” jelasnya.

Dengan kebijakan tersebut, Kang Eddy yang juga mencalonkan diri menjadi Anggota DPR RI Dapil Jabar III nomor urut 1 dari PAN tersebut berharap kesejahteraan para petani dapat meningkat dengan terpangkasnya harga sewa lahan petani.

Disisi lain, ia juga mengatakan keberpihakan pemerintah kepada para petani harus juga dibarengi dengan subsidi pupuk dan obat-obatan tanaman.

“Pemerintah harus menunjukkan keberpihakannya kepada para petani dan masyarakat kecil dengan pelbagai subsidi agar roda ekonomi kita terus berputar dan menjadi lebih baik,” pungkasnya.(pin)