25 radar bogor

Gelar Seminar Karir, Unida Bekali Calon Wisudawannya

Suasana Seminar Karir dan Pembekalan Alumni

BOGOR-RADAR BOGOR, Universitas Djuanda (Unida) menyelenggarakan Seminar Karir dan Pembekalan Alumni yang bertemakan “Set Your Goal, Achieve Your Succes” di Gedung C Unida Bogor, Kamis (29/11) lalu. Acara ini diikuti para calon wisudawan ke-38 Unida Bogor.

Seminar ini diisi dua pembicara,  yaitu Ashlihatul Latifah, yang menjabat sebagai Human Capital Officer di PT. Paragon Technology and Innovation dan Shelvy Handayani, sebagai alumni Unida di Fakultas Hukum yang sekarang menjadi notaris sukses di Indonesia.

Acara ini diselenggarakan guna membekali calon wisudawan menghadapi dunia sesugguhnya yaitu dunia masyarakat. Diharapkan dengan seminar pembekalan ini, calon wisudawan siap dalam menghadapi dunia pasca wisuda.

Rektor Unida Dede Kardaya dalam sambutannya berharap, para calon wisudawan bisa lebih memahami serta siap menghadapi kehidupan yang susngguhnya, yaitu kehidupan bermasyarakat. Dan dalam menentukan tujuan paling tidak harus mencakup lima hal yaitu SMART yang berarti Specific, Measureable, Achievable, Realistic, Timely.

“Dan juga saya mengucapkan selamat karena telah menyelesaikan pembelajaran di Universitas Djuanda serta saya sangat berbahagia untuk seluruh calon wisudawan” tutur rektor.

Pembicara pertama, Ashlihatul Latifah, memberikan materi yang sangat menarik sekali pada para calon wisuda perihal bagaimana sebuah perusahaan merekrut pegawainya dan bagaimana ketatnya persaingan dalam dunia kerja.

“Kita itu unik, tidak ada yang sama persis satu dengan yang lainnya, oleh karena itu kita spesial di bidang masing-masing dan bagaimana cara kita mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia kerja. Pertama, kita harus discovering yourself yaitu kita harus mengenal diri kita lebih dulu, jadi kita geluti dan perdalam apa yang spesial dari kita atau bidang kita maka yang spesial itu yang biasanya dicari oleh perusahaan-perusahaan,” jelasnya.

Tak kalah menarik dengan pengalaman yang diceritakan narasumber kedua, Shelvy Handayani. Ia menceritakan pengalaman lebih santai dan menghibur sehingga para peserta betah mendengarkan materinya.

“Jangan pernah mengatakan tidak bisa, karena jika ada kemauan semuanya pasti bisa dan apapun yang kita kerjakan kalau kita sudah nyaman serta bangga dengan apa yang kita kerjakan insya Allah kesuksesan di depan mata. Jangan pernah merasa gagal ketika orang lain maju satu langkah di depan kita, keesokan harinya kita akan melangkah sepuluh langkah di depan mereka,” tuturnya.

BFI Finance Indonesia juga ikut andil dalam memeriahkan acara ini mengadakan rekrutmen pegawai pada para calon wisudawan.

Sebelumnya juga sudah terselenggara acara tasyakuran Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan(FKIP) Unida Bogor,  Acara ini juga dimeriahkan penampilan dari tim marawis FKIP, tim penari dari FKIP dan juga ditutup penampilan para dosen FKIP dengan bernyanyi membawakan lagu Bunda dan kemesraan.

Di akhir tidak terlewat acara halal bi halal antara para calon wisudawan FKIP dan para dosen FKIP, momen ini banyak mengundang haru dan air mata karena akan berpisah setelah wisuda tanggal 5 Desember (hari ini,red).(*/mer/a)