25 radar bogor

Warga Bojongkulur Serahkan Elang Bontok Pase Gelap ke BBKSDA

LANGKA:

GUNUNGPUTRI-RADAR BOGOR, Pemilik Elang Bontok Pase Gelap, Alan Iqbal Maulana (19) dengan sukarela menyerahkan burung langka itu ke Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) wilayah I Jawa Barat.

Alan sempat merawat burung pemangsa nan cantik itu selama tujuh bulan. “Tujuh bulan lalu saya berkemah di Hutan Kemukus Boyo, lalau nemu piyik (anak burung) dan saya bawa pulang ke rumah,” ujar warga Desa Bokjongkulur, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, ini kepada wartawan.

Lanjut Alan, ia baru mengetahui burung tersebut jenis elang setelah tiga bulan kemudian. Seharinya, Alan harus merogok Rp25 ribu rupiah untuk memberi makan burung yang dinamainya Boy itu tiga ekor anak ayam.

”Saya memang gabung dari komunitas Raptor Knight dan karena tahu ini jenis langka, maka kami telpon BKSDA atas saran ketuannya Ibrahim Bagas Saputra. Sebab, ini hewan langka dan saya memutuskan untuk menyerahkannya,” jelasnnya.

Sementara itu Petugas Penyidik BKSDA Wilayah I Bogor, Ajat Sudrajat, yang datang menjemput Boy, menyambut baik niat Alan. Alan adalah kesatria pelindung hewan langka.

Ia mengajak msayarakat tidak segan melaporkan jika menemukan hewan langka yang menjadi dipeliharaan. “Jika memiliki niat menolong hewat dan konsisinya sangat baik kami akan menyambut baik dan mengapresiasi. Selanjutnya kami akan serahkan ke lembaga konservasi,” jelasnnya.(don/c)