25 radar bogor

Koalisi Jokowi Punya Data Kader Demokrat Ogah Pilih Prabowo-Sandi

Ilustrasi: Pilpres 2019 (Koko/JawaPos.com) Ilustrasi: Pilpres 2019 (Koko/JawaPos.com)

JAKARTA-RADAR BOGOR Partai Demokrat seakan ‘galau’ di Pilpres 2019 ini. Walaupun telah mendeklarasikan mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, tapi masih memebaskan kadernya memilih Jokowi-Ma’ruf Amin.

Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Amin, Ace Hasan Syadzily mengatakan Partai Demokrat yang membebaskan kadernya di Pilpres 2019 ini semakin menguatkan bahwa Jokowi-Ma’ruf Amin lebih diminati.

“Keleluasaan yang diberikan Partai Demokrat ini akan membuat dukungan ke Pak Jokowi dan Kiai Ma’ruf bertambah,” ujar Ace saat dikonfirmasi, Selasa (13/11).

Ketua DPP Partai Golkar ini menambahkan, kemungkinan kader-kader Partai Demokrat akan mendukung Jokowi-Ma’ruf Amin. Karena dia sudah memiliki data kader partai dimotori oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini ingin ‎menjadikan Jokowi dua periode.

“Data yang kami miliki kecenderungan pemilih Partai Demoktat lebih banyak memilih Jokowi-Ma’ruf,” katanya.

Ace mengaku, saat ini saja sudah ada dukungan empat kader Partai Demokrat. Itu diantaranya adalah Gubernur Papua Lukas Enembe‎, Gubernur Jawa Timur Soekarwo (Pakde Karwo), mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat Zainul Madji alias Tuan Guru Bajang (TGB).

“Buat kami itu hal yang bisa membuat semakin percaya diri. Insya Allah (kader Demokrat) akan banyak memilih capres dari kami,” pungkasnya.

Sebelumya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mengaku sudah mengetahui ada kader-kader yang tidak ingin mendukung Prabowo-Sandi.

Sehingga dia tidak mempermasalahkan adanya dukungan yang diberikan kader Partai Demokrat terhadap Jokowi-Ma’ruf Amin. Kader yang berbeda sikap dengan keputusan Partai Demokrat juga tidak diberikan sanksi.

(gwn/JPC)