25 radar bogor

Hasil Lengkap dan Klasemen Babak 8 Besar Liga 2 Pekan ke-4

Babak 8 besar Liga 2 belum menghasilkan 4 tim yang lolos ke semifinal hingga melewati pekan ke-4 babak 8 besar. (Istimewa)

JAKARTA-RADAR BOGOR,Melewati pekan ke-4 babak 8 besar, gelagat tim mana saja yang akan lolos ke semifinal masih belum bisa terlihat. Selisih poin yang tipis membuat semua tim masih punya peluang yang sama untuk tembus ke 4 besar Liga 2 2018.

Namun demikian, Aceh United bisa jadi menjadi tim pertama yang bakal lempar handuk. Pasalnya, hingga melewati 4 pertandingan, tim asal Aceh ini baru bisa mengoleksi 2 poin saja. Terakhir, Aceh United dikalahkan Semen Padang dengan skor tipis 2-3 di Bireun.

Sementara tim asal Aceh lainnya, Persiraja Banda Aceh masih membuka harapan untuk menjadi salah satu tim di 4 besar. Meski kini bercokol di peringkat ketiga klasemen sementara Grup B, Persiraja tetap berpeluang karena mengantongi poin yang sama dengan Madura FC yang berada di peringkat kedua.

Kesempatan yang paling berat di Grup B tentu saja dimiliki PSS Sleman. Usai dikalahkan Madura FC 0-1, Senin (12/11) sore, tim Super Elang Jawa terbenam di dasar klasemen Grup B dengan koleksi 4 poin.

Akan tetapi, dua laga tersisa yang dimiliki PSS akan dimainkan di kandang mereka, Stadion Maguwoharjo Sleman. Ini menjadi kesempatan besar untuk meraih tambahan 6 poin yang bisa menjaga peluang mereka tampil di semifinal.

Berikut hasil lengkap pekan ke-4 babak 8 besar Liga 2 2018 ( November 2018)
Kalteng Putra 1-0 PS Mojokerto Putra
Aceh United 2-3 Semen Padang
Persita 1-0 Persiraja
Madura FC 1-0 PSS Sleman

Klasemen Sementara Grup A
01. Kalteng Putra – 7
02. Semen Padang – 7
03. PS Mojokerto Putra – 6
04. Aceh United – 2

Klasemen Sementara Grup B
01. Persita Tangerang – 7
02. Madura FC – 6
03. Persiraja Banda Aceh – 6
04. PSS Sleman – 4

(adw/JPC)