25 radar bogor

Massa Aksi Tolak LGBT Penuhi Balaikota Bogor, Ini Tuntutannya

BOGOR-RADAR BOGOR,Ratusan massa yang berasal dari Forum Masyarakat Bogor Anti LGBT mendatangi Balai Kota Bogor, Jumat (10/11/2018).

Mereka meminta untuk audiensi dengan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kota Bogor sambil berorasi di depan Balaikota.  Massa menolak praktek LGBT di Kota Bogor.

Wali Kota Bogor, Bima Arya, bersama unsur Muspida menerima kedatangan massa. Perwakilan forum diajak melakukan diskusi mencari dan merumuskan untuk merealisasikan tuntutan massa.

“Kami sepakat untuk berkolaborasi dan bersinergi dengan alim ulama, tokoh masyarakat, ustad dan habib untuk terus memberantas kemaksiatan, penyimpangan seksual dan prostitusi online di Kota Bogor,” ujar Bima dihadapan massa.

Ketua Forum Masyarakat Bogor Anti LGBT, Abdul Halim mengaku puas dengan hasil kesepakatan tersebut.

Apalagi Pemkot Bogor telah menyatakan siap bekerjasama untuk sama-sama memberantas kemaksiatan, baik prostitusi maupun LGBT, di Kota Bogor. (gal/ysp)