25 radar bogor

China Terbuka 2018: Ahsan/Hendra dan Marcus/Kevin Lolos ke Semifinal

BULUTANGKIS:
BULUTANGKIS: Marcus/Kevin melangkah ke semifinal China Open 2018.

FUZHOU-RADAR BOGOR, Nomor ganda putra kembali memberi kabar gembira dari Fuzhou China Open 2018. Setelah Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya, kini giliran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang memastikan satu tempat di semifinal.

Ahsan/Hendra tembus 4 Besar setelah dalam perempat final di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Jumat (9/11) malam WIB, menang atas ganda India Satwiksairaj Rankireddy/Chiraq Shetty.

Ahsan/Hendra menang 21-11, 16-21, 21-12 dalam pertandingan berdurasi 42 menit (statistik BWF).

Di semifinal besok, Ahsan/Hendra tidak ketemu Marcus/Kevin. Pasangan peringkat 14 dunia ini akan meladeni ganda tuan rumah He Jiting/Tan Qiang yang membuat kejutan di 8 Besar, mengalahkan ganda peringkat dua dunia Li Junhui/Liu Yuchen.

Sementara Marcus/Kevin di semifinal masih menunggu pemenang antara Liu Cheng/Zhang Nan (Tiongkok) vs Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan)

Sayang kemenangan kedua ganda putra ini tidak diikuti ganda campuran dan tunggal putra. Tunggal putra terbaik Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting harus menyerah dari tangan Shi Yuqi.

Dalam duel di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Jumat (9/11) sore WIB, Ginting harus menyerah di tangan ranking dua dunia tersebut. Kekalahan yang membuat rekor pertemuan Ginting dengan Shi Yuqi menjadi 0-4.

Begitu juga perjuangan Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir alias Owi/Butet di Fuzhou China Open 2018 terhenti di perempat final.

Peringkat tiga dunia itu menyerah dari ganda Tiongkok peringkat 13 dunia He Jiting/Du Yue. Owi/Butet takluk 18-21, 19-21.

Performa Owi / Butet sejatinya tak jelek amat dalam laga ini. Smes-smes Owi dan permainan net Butet masih terlihat. Namun, lawan bermain tanpa beban. Dukungan publik tuan rumah menambah apik penampilan He/Du.

Statistik BWF mencatat, duel Owi / Butet vs He/Du berlangsung selama 40 menit. Kekalahan ini membuat rekor pertemuan Owi / Butet dengan He/Du menjadi 1-1.

Kabar tak sedap juga datang dari tim pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Praveen/Melati kalah dari ganda Tiongkok ranking dua dunia Wang Yilyu/Huang Dongping. Setelah melakoni laga berdurasi 60 menit (statistik BWF), Praveen/Melati menyerah 21-18, 16-21, 14-21.(adk/jpnn)