25 radar bogor

Filipina Remehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2018

Keberadaan Sven-Goran Eriksson membuat Filipina remehkan Indonesia (Arizona Daily Star)

JAKARTA-RADAR BOGOR,Timnas Filipina meremehkan Indonesia dalam persaingan perebutan gelar juara Piala AFF 2018. Menurut mereka, Vietnam dan Thailand masih menjadi kandidat juara.

The Azkals – julukan Timnas Filipina, memang seakan langsung jadi favorit juara edisi kali ini. Sebab, mereka sudah melakukan banyak perubahan, termasuk menunjuk pelatih kelas dunia, Sven-Goran Eriksson.

Meski satu grup dengan Indonesia, Filipina nyatanya tak terlalu khawatir. Mereka justru lebih mewaspadai Thailand dan Vietnam yang masih menjadi favorit juara.

“Tantangannya selalu sama. Kami memahami bahwa Asia Tenggara memiliki tim yang bagus seperti Vietnam dan Thailand. Tetapi kami juga memahami bahwa kami memiliki pemain yang dapat melakukan hal-hal baik juga,” ungkap asisten pelatih Filipina, Scott Cooper, dikutip Manila Times.

Menurut eks pelatih Mitra Kukar itu, kehadiran Eriksson jelas menjadi tambahan semangat tersendiri bagi Filipina. Mereka sangat yakin bisa meraih yang terbaik dalam edisi kali ini.

“Pemain tahu kami ingin berada di tempat terbaik dan fokus pada apa yang ingin kami lakukan. Kami juga memiliki pelatih kelas dunia yang tahu bagaimana menyelesaikannya,” tandas Cooper.

(ies/JPC)